Mengenal AKBP Dedy Darmawansyah, Begini Perjalanan Karirnya hingga Menjadi Wakapolresta Cirebon

akbp-dedy-darmawansyah
Wakapolresta Cirebon AKBP Dedy Darmawansyah saat memimpin apel pagi di Halaman Mapolresta Cirebon. Foto: Cecep Nacepi/Radarcirebon.id
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID – AKBP Dedy Darmawansyah resmi dilantikan sebagai Wakapolresta Cirebon di Halaman Mapolresta Cirebon, Jalan R Dewi Sartika, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Sabtu (7/1/2023).

AKBP Dedy Darmawansyah sebagai sosok pejabat nomor dua di Polresta Cirebon ini, adalah pria kelahiran Kota Palu, Sulawesi Tengah.

AKBP Dedy Darmawansyah merupakan lulusan Akpol pada tahun 2002. Dia  memulai karir sebagai Kanit Idit di Polda Jawa Tengah (Jateng) tahun 2003.

Baca Juga:Jembatan Carik Tuntas Dibangun, Masyarakat Desa Haurgeulis Gelar Baritan dan Makan Bersama di Atas JembatanSanggar Sapujogan Buka Kelas Menulis Aksara Jawa

Beberapa tahun berdinas di Polda Jateng, AKBP Dedy Darmawansyah kemudian melanjutkan pendidikan polri pada Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian atau PTIK dan lulus pada tahun 2009.

Selepas pendidikan di PTIK, AKBP Dedy Darmawansyah berpindah tugas ke Papua sebagai Kanit 4 Sat 1 Dit Reskrimum Polda Papua 2009.

Setelah itu, Kapolsekta Jayapura Selatan Polres Jayapura tahun 2010. Selama 14 tahun, AKBP Dedy Darmawansyah berdinas di Papua.

Selama bertugas di kepolisian,  AKBP Dedy Darmawansyah lebih menekuni jabatannya di Reserse Kriminal (Reskrim). Baik menjadi Kanit maupun Kasat.

Ia memimpin anggota Reskrim untuk menangkap pelaku kejahatan. Selama berdinas, banyak kasus yang berhasil diungkapnya.

Setelah menjadi perwira menengah Polri, AKBP Dedy Darmawansyah mendapat kesempatan mengikuti pendidikan pengembangan Polri pada Sespimen Polri dan lulus pada tahun 2018.

Tiga tahun lulus Sespimen Polri, Ia kemudian dipercaya menjadi Kapolres Sukabumi. Sekarang, AKBP Dedy Darmawansyah menjabat sebagai Wakapolresta Cirebon.

Berikut perjalanan karir Wakapolresta Cirebon AKBP Dedy Darmawansyah:

– Kanit idit Polres pati Polda Jawa Tengah 2003

– KBO Sat Reskrim Polres Jepara Polda Jateng 2007

– Kaur Ops Korwas PPNS Dit Reskrim Polda Jateng 2007

– Kanit 1 olah TKP Dit Reskrim Polda Jateng 2008

– Kanit 4 Sat 1 Dit Reskrimum Polda Papua 2009

– Kapolsekta Jayapura Selatan Polres Jayapura Polda Papua 2010

– Kasat Reskrim Polres Merauke Polda Papua 2010

– Kanit 1 Bag Wasidik Dit Reskrimum Polda Papua 2012

– Kanit 1 Subdit IV Tipidter Dit Reskrimsus Polda Papua 2013

0 Komentar