BRT Koridor II Direncanakan Menjangkau Argasunya, Wilayah Selatan Kota Cirebon

bus-rapid-transit
BRT direncanakan bisa menjangkau Argasunya, wilayah selatan Kota Cirebon. Dok Radar Cirebon.
0 Komentar

Rute bus Bus BRT Koridor II yang melintas ke wilayah selatan ini, juga diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan perekonomian masyarakat di wilayah Argasunya dan sekitarnya.

Sebelumnya, Anggota Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (FLLAJ) Kota Cirebon Prof Dr H Adang Djumhur Salikin MAg dalam keterangannya menyampaikan pihaknya akan bersama-sama dengan Pemkot Cirebon memulai untuk mengoperasikan koridor dua BRT Cirebon.

“Memang yang menarik, sisi operasionalnya. Karena akan melewati jalur Terminal Harjamukti, belok ke Kalitanjung sampai Kopi Luhur, baru turun memutari Kalitanjung, ke Evakuasi dan akan memasuki By Pass dan dalam kota,” ujar Adang kepada Radar Cirebon, Selasa (17/1).

Baca Juga:Jamaah Haji 2023 Gunakan Bandara Kertajati Majalengka, Persiapan Terus DikebutEksekusi Tanah Lima Bidang Segera Dilakukan, Siap-siap bakal Bersitegang

Menurut Adang, nantinya, BRT Cirebon tersebut akan masuk ke dalam kota dengan melewati sejumlah jalur pariwisata. Di antaranya Gedung BAT hingga objek wisata Pantai Kejawanan. “Baru selepas itu kembali ke Terminal,” lanjutnya. (azs/jrl)

0 Komentar