CIREBON, RADARCIREBON.ID- BNI Kantor Cabang Pembantu (KCP) Arjawinangun akan beroperasi normal kembali pada hari Selasa tanggal 24 Januari 2023, pasca kejadian kebakaran.
BNI KCP Arjawinangun berada di Jalan Raya Pantura Desa Jungjang, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon.
Jadi, masyarakat Arjawinangun dan sekitarnya yang menjadi nasabah BNI KCP Arjawinangun tak perlu khawatir. Semua layanan dipastikan akan berjalan normal seperti semula.
Baca Juga:Presiden Jokowi Bertanya: Ke Mana Anda dan Keluarga saat Cuti Hari Ini?Arsenal vs Chelsea, Salah Satu Laga Seru di Liga Inggris 2022/2023
Seperti diberitakan sebelumnya, kebakaran kecil terjadi di BNI KCP Arjawinangun pada hari Minggu pagi, 22 Januari 2023.
Pihak manajemen BNI KC (Kantor Cabang) Cirebon memastikan bahwa kebakaran yang terjadi akibat korsleting listrik itu bisa dipadamkan dengan cepat karena kesigapan sekuriti dan adanya alat deteksi dini yang berfungsi dengan baik.
Alat deteksi dini berupa alat pemadam kebakaran yang ada berfungsi dengan baik serta berkat kesigapan sekuriti dibantu masyarakat sekitar sehingga api bisa segera diatasi.
Jadi sama sekali tidak mengganggu operasional di BNI KCP Arjawinangun, layanan jaringan ATM, dan layanan lainnya.
“BNI KCP Arjawinangun akan membuka operasionalnya kembali untuk melayani nasabah seperti biasa di hari Selasa (24/01/2023),” ujar Leo Mangin Tahan, Pemimpin BNI Cirebon yang didampingi oleh Agus Firman selaku Pemimpin KCP Arjawinangun pada saat dikonfirmasi Radar Cirebon, Senin (23/1/2023).
Keterangan yang dihimpun menyebutkan, kebakaran ini awalnya diketahui Ridwan Anan Hartoyo, petugas sekuriti BNI KCP Arjawinangun.
Saat sedang berjaga di bagian depan, ia melihat adanya gumpalan asap tebal dari dalam kantor BNI KCP Arjawinangun.
Baca Juga:Wow Keren, Gaya Najwa Shihab dengan Atribut Arsenal: Permisi…Daftar Lengkap Top Skor Liga Inggris sampai 23 Januari 2023, Siapa Bisa Kejar Erling Haaland?
Alat Deteksi Kebakaran Berfungsi dengan Baik
Setelah melihat itu, ia langsung bergerak mengambil alat pemadam kebakaran. Dibantu masyarakat sekitar, api pun berhasil dijinakkan.
“Penyebab kebakaran ini diduga korsleting kabel yang mengarah ke komputer,” kata Leo Mangin Tahan, Pemimpin BNI Cirebon yang didampingi oleh Agus Firman selaku Pemimpin BNI KCP Arjawinangun.
“Alhamdulillah kebakaran tidak terlalu besar dan dapat dengan cepat ditangani berkat kesigapan petugas dan seluruh alat pendeteksi dini pemadam kebakaran berfungsi dengan baik,” sambungnya.