RADARCIREBON.ID- Diet merupakan salah satu upaya seseorang untuk menurunkan berat badan (BB). Banyak orang melakukan diet dengan beragam cara.
Menurunkan berat badan selalu menjadi perjuangan dan ini mungkin sulit bagi sebagian mereka termasuk yang terlanjur mengalami obesitas. Lalu apa yang bisa dilakukan jika berat badan tak juga kunjung turun hingga mencapai normal?
Tubuh manusia adalah mesin yang sangat efisien. Tubuh mengerahkan berbagai mekanisme saat merasa terancam. Oleh karena itu, saat seseorang mengurangi asupan kalori, tubuhnya merasakan penurunan berat badan itu, dan menganggapnya sebagai ancaman.
Baca Juga:Pemerintah Upayakan Harga STB Tetap StabilEmas Antam Stagnan di Posisi Rp1,035 Juta Per gram
Dilansir Antara, sebenarnya, ada beberapa cara untuk mengelola masalah stagnasi penurunan berat badan selama diet, menurut Ketua Charles Perkins Center Research Program di University of Sydney Nick Fuller seperti disiarkan Medical Daily beberapa waktu lalu.
Pertama, pikirkan kembali tujuan penurunan berat badan. Fuller mengatakan aspek terpenting dari penurunan berat badan adalah mengetahui definisi berat badan yang sehat.
Menurut dia, banyak orang menggunakan indeks massa tubuh (IMT) untuk menetapkan tujuan penurunan berat badan mereka, tetapi angka pada timbangan, dan skor yang dihasilkan saat seseorang memasukkan berat dan tinggi badan ke dalam kalkulator IMT, tidak masuk akal.