BERIKUT adalah grafis pergerakan harga beras yang dirangkum melalui publikasi Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (DKUKMPP) Kota Cirebon.
Melihat grafis pergerakan harga beras, maka terjadi kenaikan secara perlahan sejak November 2022 sampai Februari 2023 ini.
Sejumlah pedagang beras di Cirebon, terutama di Pasar Pagi Kota Cirebon, mengakui harga beras terus mengalami kenaikan.
Baca Juga:Harga BBM Pertamina, Selasa 7 Februari 2023, Terungkap Alasan Kenaikan pada BBM Non SubsidiPresiden dan Wapres Hadiri 1 Abad NU, Ini Rundown Acara hingga Nanti Malam
Dan, kenaikan harga beras itu terjadi sejak akhir tahun 2022 dan terus berlangsung hingga bulan Februari 2023 ini.
Misalnya, pemilik Toko Kios Beras Barokah di Pasa Pagi Kota Cirebon, H Dedi. Ia mengakui adanya perubahan harga yang drastis karena belum terjadinya panen dan tingkat stok di kalangan pedagang yang sudah mulai menipis.
Sehingga, dengan sedikitnya pasokan dapat menaikkan harga.
“Kalau pasokannya sedikit harganya naik. Kenaikannya itu kisaran 50 persen. Biasanya beli di bawah Rp10.000 sekarang kita beli di atas Rp11.000 lebih. Terakhir itu di bawah Rp10.000 itu Desember 2022,” ujar Dedi kepada Radar Cirebon, Senin (6/2).
Menurut Dedi, kenaikan tersebut biasanya memang terjadi pada bulan Desember, Januari, hingga Februari.
Namun, pada momentum kali ini, para pedagang menyebut hal tersebut bukan lagi kenaikan tapi perubahan harga.
“Kalau sekarang bukan naik lagi, tapi perubahan harga.
Karena mengalami kekosongan dan belum ada panen. Panennya biasa bulan satu akhir atau bulan dua ada pasokan dari Jawa, sekarang gak ada,” tuturnya.
Kenaikan tersebut, kata Dedi, terjadi secara perlahan mulai dari kisaran Rp100-200 per kilogram. Pada saat normal, harga beras medium bisa di kisaran Rp10.000 per kilogram.
Namun kini sudah menyentuh angka Rp12.000 per kilogramnya.
Baca Juga:Ini Jadwal Haji 2023, Mulai Masuk Asrama, Pemberangkatan hingga Kembali ke Tanah AirKenapa Lagi soal Masjid Al Jabbar? Ridwan Kamil sampai Menulis: Sudah Lunas nas nas nas
“Kalau menengahnya di Rp12.500 per kilogram. Kalau premiumnya itu Rp13.500 sampai dengan Rp14.000 per kilogramnya,” lanjutnya.
Dan, berikut adalah grafis pergerakan harga beras yang terpantau dalam publikasi Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (DKUKMPP) Kota Cirebon: