Fakultas dipimpin oleh seorang Dekan yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Rektor. Dan dalam melaksanakan tugas tersebut, fakultas menyelenggarakan fungsi: pelaksanaan penyelenggaraan pendidikan akademik, vokasi, dan/atau profesi, di lingkungan fakultas.
Pelaksanaan penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat, pelaksanaan pembinaan sivitas akademika, serta
pelaksanaan administrasi dan pelaporan.
Adapun organisasi Fakultas UAD terdiri atas: Dekan dan Wakil Dekan, jurusan, laboratorium dan bagian tata usaha.
Baca Juga:UPDATE! Harga Emas EOA 13 Februari 2023 Turun Lagi Segini, Ayoo Buruan Sebelum Naik Lagi5 Jenis Uang Kuno yang Dicari Kolektor, Harganya Bisa Jutaan Rupiah
Program Studi Yang Ada di Fakultas Ushuluddin Dan Adab IAIN Syekh Nurjati Cirebon
Fakultas Ushuluddin Dan Adab IAIN Syekh Nurjati Cirebon memiliki 6 program studi (Prodi), yaitu:
1. Program Studi Jurusan Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) terakreditasi A
Mempunyai visi menjadi jurusan yang unggul dan mandiri dalam menghasilkan Sarjana Humaniora Islam yang profesional dan kompetitif di bidang Sejarah Kebudayaan Islam serta berakhlak karimah.
Serta mempunyai misi menjadikan jurusan SKI sebagai pusat pendidikan dan pengajaran bidang keilmuan Islam yaitu Sejarah Peradaban Islam Menjadikan jurusan SKI sebagai pusat penelitian teoritik maupun terapan yang berpusat pada bidang keilmuan Sejarah Peradaban Islam.
Sehingga mampu memberikan solusi yang objektif dan komprehensif terkait dengan permasalahan yang muncul di masyarakat tentang pemahaman sejarah.
Menjadikan jurusan SKI sebagai pusat pelayanan masyarakat dalam mencetak ahli sejarah yang obyektif dan terbuka, cinta akan ilmu pengetahuan serta kritis.
2. Jurusan Akidah Filsafat Islam Terakreditasi A
Mempunyai visi menjadi jurusan yang unggul dan terkemuka dalam mengembangkan metodologi keilmuan dan nilai kemanusiaan dengan wawasan keagamaan yang komprehensif, dan kritis yang berbasis pada teknologi informasi (IT) di lingkungan PTAIN di Jawa Barat pada tahun 2025.
Mempunyai misi penyelenggarakan pendidikan Akidah Filsafat Islam untuk pembentukan kepribadian yang mengedepankan akhlak dan kemanusiaan. Mengembangkan metodologi penelitian keilmuan keislaman sebagai dasar pembentukan karakter, jati diri dan kepribadian sarjana muslim.