RADARCIREBON.ID- Berikut ini ada 6 tindakan wajib yang dilakukan Anda jika terkena gigitan ular king kobra.
Memiliki hewan peliharaan boleh-boleh saja, tetapi jangan lupa faktor keamanan juga harus diperhatikan. Hobi memelihara hewan karena dapat membantu meredakan stres dan mengurangi rasa bosan. Hewan peliharaan bisa berupa kucing atau anjing. Namun, dewasa ini banyak orang yang mulai tertarik untuk mencoba memelihara reptil, seperti ular.
Ular apalagi jenis King Kobra sangat lah berbahaya, bahkan bisa dari hewan melata ini dapat membunuh manusia dewasa dalam hitungan menit. Lantas, apa pertolongan pertama yang bisa dilakukan saat terpatuk ular berbisa? Berikut ulasannya.
Baca Juga:Berberapa Kali Renovasi, Masjid Agung Manonjaya Berumur 186 TahunInilah Cerita Unik Masjid Agung Manonjaya Tasikmalaya
Jika Anda terpatuk ular King Kobra, cari bantuan medis sesegera mungkin. Jangan lupa untuk memastikan ular tersebut telah diamankan terlebih dulu agar tidak memakan korban lain dan tidak menimbulkan gigitan tambahan. Jika petugas medis belum tersedia. Anda bisa melakukan ini, yaitu :
- Cobalah untuk tidak terlalu panik dan tenang. Jika orang lain yang terkena gigitan, usahakan untuk tetap membuatnya tenang.
- Rebahkan tubuh di tempat yang nyaman dan hindari gerakan sebanyak mungkin.
- Jika memungkinkan, biarkan anggota tubuh yang tergigit diistirahatkan dengan posisi yang lebih rendah dari organ hati.
- .Segera bungkus area sekitar tungkai yang digigit mulai dari lokasi gigitan dan pangkal dari gigitan tersebut. Pastikan agar perban telah kencang dan mengikat pangkal dari gigitan.
- Amankan belat ke tungkai yang diperban untuk menjaga tungkai kaku dan tidak bergerak. Hindari menekuk atau menggerakkan anggota tubuh secara berlebihan saat menerapkan belat.
- Jangan lepaskan belat atau perban sampai korban gigitan ular telah sampai di rumah sakit dan menerima anti bisa ular.
Pemberian antivenom sebenarnya adalah cara yang paling ampuh untuk mengatasi gigitan ular berbisa seperti King Cobra, yang harus diberikan sesegera mungkin setelah gigitan terjadi. Namun, antivenom cukup mahal dan hanya tersedia di tempat-tempat tertentu.