CIREBON, RADARCIREBON.ID – PT Pelindo Regional 2 Cirebon berkomitmen untuk terus mendorong pengembangan Usaha Kecil Menengah (UKM).
Bentuk komitmen tersebut tertuang dalam penandatanganan kerja sama kesepahaman dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU) bersama Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (DKUKMPP) Kota Cirebon, Senin (27/2/2023) sore.
Penandatanganan MoU dilakukan langsung General Manager PT Pelindo Regional 2 Cirebon, Tengku Mursalin Rahim serta Kepala DKUKMPP Iing Daiman.
Baca Juga:Bawaslu Apel Siaga Kawal Hak Pilih dan Launching Barcode PengaduanSantri Al Hikmah Hafal Alquran 30 Juz, Pewaris Sanad Matan Al MuwadhahahÂ
Pelindo sebagai BUMN mencoba untuk menjalin kerja sama untuk mendorong peningkatan pembelian produk UKM Kota Cirebon.
Tengku Mursalin Rahim menjelaslan, penandatangan kerja sama antara PT Pelindo Regional 2 Cirebon dengan DKUKMPP dalam rangka mendukung program Pemerintah Kota Cirebon. Oleh karenanya, lanjut Tengku, Pelindo Cirebon melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan DKUKMPP.
Di dalam perjanjian kerja sama tersebut, kata Tengku, Pelindo Regional 2 Cirebon berkomitmen untuk membeli produk-produk yang dijual di Mall UKM.
Kerja sama ini ditandatangani langsung General Manager Pelindo Cirebon serta Kepala Dinas DKUKMPP. “Kerja sama ini sendiri berlaku selama satu tahun dan dapat diperpanjang,” kata Tengku.
“Acara penandatanganan dilakukan di Kantor DKUMPP Kota Cirebon Jalan Cipto Mangunkusumo,” kata Tengku.
Tengku menegaskan, Pelindo Cirebon berkomitmen untuk terus berpartisipasi dalam menyukseskan dan memajukam UKM di Kota Cirebon.
Dengan adanya penandatanganan tersebut, Pelindo Cirebon dan Pemerintah Kota Cirebon semakin meneguhkan sinergitas untuk memajukan Kota Cirebon.
Baca Juga:Fashion Show Sampah Daur Ulang di SD Islam Al Azhar 3 Cirebon Meriah, Berikut SuasananyaBank BTN Syariah Kantor Cabang Cirebon MoU dan Kerja Sama dengan MEK PWM Jawa Barat
Iing Daiman mengatakan, sejak tanggal 12 Desember 2022 yang lalu, Mall UKM resmi dibuka oleh Walikota Cirebon Nasrudin Azis, dengan tujuan untuk mengangkat produk UKM di Kota Cirebon menjadi lebih bernilai dan naik kelas.
Dengan dibukanya Mall UKM ini, kata Iing, maka para wisatawan yang berkunjung ke Kota Cirebon dapat membeli oleh-oleh yang diinginkan langsung dari pengrajin UKM.
Iing membeberkan, pada tahun 2022, jumlah pelaku UKM di Kota Cirebon tercatat lebih dari 2.200. Oleh karena itu, kehadiran Mall UKM Kota Cirebon memberikan kemudahan kepada wisatawan yang mencari berbagai jenis oleh-oleh khas Cirebon.