“Alhamdulillah, turut bangga. Ini menjadi bukti bahwa yayasan selalu mendukung santri, untuk tak hanya unggul dalam bidang Alquran, tapi juga akademiknya,” ujar dia.
Ia menambahkan bahwa Al-Hikmah terus berupaya menjadi lembaga pendidikan yang mencetak generasi qurani dan dai Rabbani, serta bermanfaat bagi masyarakat luas.
PTQT Al-Hikmah sendiri terdapat di dua lokasi. Yakni Pesantren Al-Hikmah Putri berlokasi di Jl Imam Bonjol, Desa Bobos, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon.
Baca Juga:Sambut Ramadhan 2023, Ini Aturan bagi Tempat Hiburan di Kota CirebonPemkot Cirebon Pinjam Uang ke bjb, Tidak hanya Pemerintah Kota Cirebon Saja, Ini Daerah yang Juga Pinjam ke bjb
Sementara itu Pesantren Al-Hikmah Putra berlokasi di Jl Nyi Ageng Serang, Desa Balad, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon. (abd/adv)