1,5 Tahun Belum Melaksanakan Rakerda, MPI Tegur DPD KNPI Kuningan

1,5 Tahun Belum Melaksanakan Rakerda, MPI Tegur DPD KNPI Kuningan
RAKORTAS: MPI kumpulkan pengurus DPD KNPI Kuningan bahas program yang belum dilaksanakan dan mundurnya sekretaris KNPI, kemarin (7/3/2023).
0 Komentar

“Dengan berkumpulnya jajaran pengus saat ini, saya menyerahkan kira-kira siapa yang cocok untuk mengisi kekosongan sekretaris. Saya sepenuhnya mengikuti keputusan forum. Karena tentunya agar organisasi bisa berjalan, tetap diperlukan sekertaris,” jelas Yusuf.

Sambil menutup agenda Rakortas MPI dengan KNPI Kuningan, Sekertaris MPI Rio Kencono turut menekankan bahwa hasil rapat hari ini, harus segera ditindaklanjuti oleh segenap jajaran pengurus KNPI Kuningan.

“Rakerda harus menjadi prioritas, karena bagaimana kita bisa menilai kinerja jika belum ada rencana kerjanya. Dan dalam setiap pelaksanakan kegiatan atau penggunaan anggaran, harus dilakukan secara transparan, akuntable dan fairness. Jangan sampai dianggap ada penggunaan anggaran yang ilegal,” tutur pria yang menjabat VP Akuntansi di salah satu BUMN Kekaryaan itu.(ale)

 

0 Komentar