RADARCIREBON.ID- Mudik lebaran menjadi salah satu momen yang ditunggu banyak orang. Siapa pula yang tak ingin pulang kampung setelah setahun penuh sibuk beraktivitas ditempat perantauan.
Namun, berburu tiket transportasi umum, seperti kereta api, untuk pulang kampung tentu bukan perkara mudah. Kehabisan tiket bukan sesuatu yang tak mungkin. Apalagi, kereta api jadi salah satu moda transportasi yang banyak dipilih saat mudik Lebaran.
Kereta api dikatakan menjadi favorit masyarakat karena pemesanannya yang relatif mudah, harganya yang lebih terjangkau, dan tersebarnya stasiun sehingga memudahkan masyarakat mengunjungi suatu destinasi.
Baca Juga:Sembilan Tips Agar Aman Berpergian Saat Puasa RamadhanBerinvestasi Saham dengan Metode Teknikal dan Fundamental Agar Menguntungkan. Simak Penjelasannya
PT KAI telah mengumumkan tiket kereta api mudik dapat dipesan pada 26 Februari 2023 untuk keberangkatan 12 April 2023. Bagi mereka yang ingin mudik Lebaran menggunakan kereta api, berikut tips sukses berburu tiket kereta mudik menurut Pegipegi:
Tentukan tanggal keberangkatan dan kepulangan
Mereka yang akan mudik sebaiknya segera menentukan kapan tanggal keberangkatan dan kepulangan. Setelah menentukan kedua tanggal tersebut, periksa kapan tanggal pemesanan tiket akan dibuka agar tidak ketinggalan jadwal pemesanan tiket kereta mudik.
Atur alarm pengingat
Memesan tiket kereta api mudik bisa melalui layanan daring semisal Pegipegi, karena dinilai lebih cepat dan mudah, aman, lengkap dengan beragam pilihan metode pembayaran. Ada juga fitur lainnya seperti Daftar Penumpang dan Pilih Kursi, yang semakin memudahkan calon pemudik dalam melakukan pemesanan tiket.
Fitur Daftar Penumpang bermanfaat untuk mempercepat proses pengisian identitas yang berlangsung pada saat pemesanan. Dengan fitur ini, kapan pun melakukan pemesanan tiket, calon pemudik hanya perlu memilih nama-nama dari ‘Data Penumpang’ yang sudah tersimpan. Hal ini guna membantu mereka lebih cepat melakukan pemesanan tiket kereta api hingga ke tahap pembayaran.