2. Tidur Dengan Posisi yang Salah
Kaki kram saat tidur dapat terjadi akibat posisi kaki yang salah ketika tidur.
Pada posisi tidur telentang, jika telapak kaki posisinya menekuk ke bawah dalam waktu lama, maka Posisi ini dapat berisiko menyebabkan otot betis menegang dan mengalami kram.
Jika anda ingin tidur terlentang, sebaiknya letakan bantal di bawah kaki anda, agar kaki berada lebih tinggi dari tubuh.
Baca Juga:6 Teori Drakor Duty After School, Karakter Jang Young Hoon Masih Hidup, Mungkinkah?KENALI Desainer 5 Calon Logo Nusantara Yang Terpilih, Nama dan Latar Belakangnya
3. Kurang Banyak Bergerak
Selama bekerja hanya duduk atau berdiri saja dalam waktu lama, tanpa adanya gerakan lain, ini dapat meningkatkan risiko mengalami kaki kram saat tidur.
Perlu Anda ketahui bahwa otot sebenarnya perlu diregangkan secara teratur agar berfungsi dengan baik dan mencegah terjadinya kram.
Untuk itu saat bekerja atau belajar, jangan lupa luangkan waktu untuk melakukan peregangan atau stretching.
4. Melakukan Olahraga yang Berlebihan
Olahraga yang berlebihan, dengan intensitas tinggi secara mendadak, juga dapat memicu kelelahan otot pada kaki dan rentan mengalami kram saat tidur.
Anda harus ketahui durasi olahraga yang dianjurkan untuk pemula yakni maksimal 30 menit setiap 2–3 hari seminggu. Untuk menambahnya anda bisa meningkatkan intensitas dan durasinya secara perlahan-lahan.
Perhatikan pula kenyamanan anda saat olahraga, seperti memakai sepati dengan ukuran pas dan sesuai dengan jenis olahraga, dan melakukan peregangan sebelum olahraga.
5. Memiliki Penyakit Tertentu
Selain itu, terdapat juga beberapa penyakit tertentu yang bisa meningkatkan risiko terjadinya kaki kram saat tidur.
Baca Juga:Makna dan Filosofi 5 Desain Calon Logo Nusantara Yang Diresmikan Sebagai Ibu Kota Baru Pada Agustus 2024TERBARU! Honda Plug-In Hybrid 2023 Tampilan Gagah dan Sporty, Irit Bahan Bakar dan Spesifikasi Lengkap
Penyakit tersebut seperti: Gagal ginjal akut, Penyakit ginjal kronis, Diabetes, Anemia, Gula darah rendah, Penyakit hati atau sirosis, Gangguan tiroid, Osteoarthritis.
Ketika mengalami kram saat tidur anda dapat melakukan peregangan otot betis dengan menekuk kaki ke atas, lalu goyangkan kaki dan lakukan pijatan lembut, Kompres kaki dengan kompres es atau panas, kemudian memposisikan kaki lebih tinggi dari badan saat tidur.