1. Viva Lipstick
Yang pertama Viva lipstik, Viva salah satu brand lokal yang telah eksis sejak lama juga tak ingin ketinggalan juga untuk mengeluarkan produk lipstik.
Lipstik yang dikeluarkan Viva sendiri dibandrol dengan harga sekitar Rp 12 hingga Rp 17 ribuan saja. Meski murah, lipstik ini tergolong cukup berkualitas.
Lipstik Viva mengandung Squalane dan Shea Butter yang dipercaya dapat membuat bibir tetap lembab dan lembut. Selain itu, lipstik ini juga diklaim bisa membuat bibir tetap sehat.
Baca Juga:WAJIB TAHU NIH! Selain Air Mawar Bisa Bikin Wajah Jadi Glowing Ada Efek Sampingnya Juga Lho, Cari Tahu Yuk Disini!HANYA DENGAN Rp1 Ribuan, Anda Akan Dapatkan 4 Manfaat dari Bedak Sachet Viva, Simak Selengkapnya di Sini!
Lipstik ini bisa bertahan hingga 2-3 jam tanpa makan berat. Tak hanya itu, lipstik ini juga menyediakan banyak pilihan warna yang bisa kamu pilih sesuai dengan warna bibir.
2. Lipstik Keluaran Red A
Yang kedua dari Red A yang juga mengeluarkan produk lipstik yang berkualitas namun dibandrol dengan harga terjangkau.
Lipstik Red A dijual dengan harga sekitar Rp 15 ribuan saja. Lipstik Red A memiliki berbagai kandungan yang bermanfaat, yakni Squalane, Avocado Oil dan Shea Butter.
Dengan kandungan ini, lipstik Red A diklaim dapat menjaga bibir tetap lembab dan mencegah bibir pecah-pecah.
Selain itu, lipstik ini juga diperkaya dengan vitamin E sebagai antioksidan yang melindungi bibir dari efek negatif radikal bebas.
Hebatnya lagi lipstik ini tersedia beberapa warna yang cocok untuk bibir, karena lipstik Red A memiliki 52 warna.
3. Mirabella Chic Colormoist
Selanjutnya lipstik dari Mirabella, yang mana merupakan merek lokal yang telah hadir sejak tahun 2014. Meski tergolong baru, Mirabella telah mengeluarkan berbagai macam produk, salah satunya adalah lipstik.