INFO harga tiket Indonesia vs Argentina tiba-tiba bikin heboh. Pihak PSSI pun memberikan penjelasan mengenai hal ini.
Maklum, publik sedang menanti-nanti sekaligus penasaran dengan harga tiket Indonesia vs Argentina yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno atau SUGBK Jakarta itu.
Harus diakui, banyaknya pemain bintang yang akan turun pada laga ini yang akhirnya membuat info mengenai harga tiket Indonesia vs Argentina mulai berseliweran, terutama di dunia maya.
Baca Juga:TERNYATA MUDAH DAN AMAN, Ini 6 Langkah Memutihkan Wajah untuk Laki-laki dan PerempuanLIPSTIK ASHANTY: Nyaman dan tanpa Rasa Kering di Bibir, Yuk Cek Ini Deretan Lipstik Kekinian 2023
Terbaru, yakni pada Kamis 25 Mei 2023 ini, harga tiket Indonesia vs Argentina yang paling murah disebut-sebut berada di angka lebih dari Rp1,3 juta.
Sementara harga tiket Indonesia vs Argentina paling mahal disebut-sebut berada di angka lebih dari Rp5,6 juta. Jelas, ini harga yang mengejutkan.
Dari berbagai informasi yang beredar, disebutkan bahwa harga bangku tribune Stadion Utama Gelora Bung Karno dijual dari kategori 3 hingga VVIP.
Disebutkan bahwa tiket kategori 3 yang termurah dibanderol Rp1.350.000 dan termahal atau kelas VVIP yakni Rp5.650.000.
Tertulis juga bahwa harga tiket di kategori 2, kategori 1, dan VIP dengan harga Rp1,8 juta hingga pada angka Rp4,6 juta.
Yang mengejutkan, pesan yang beradar itu mencatut nama PSSI.
PSSI sendiri akhirnya memberikan penjelasan, yakni melalui Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga.
Arya Sinulingga langsung mengklarifikasi sekaligus juga membantah mengenai bocoran harga tiket Indonesia vs Argentina tersebut.
Baca Juga:COBAIN YUK, Setiap Hari Dapat Cuan, Ini 4 Aplikasi Saldo DANA Gratis yang ResmiTRIK AMPUH Dapat Cuan 500 Ribu Saldo Dana Gratis, Yuk Download Aplikasinya Sekarang!
Ya, informasi harga tiket tersebut langsung dibantah oleh Arya Sinulingga. “Hoax,” tulis Arya mengonfirmasi unggahan itu.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia bakal melawan Argentina pada FIFA Matchday pada 19 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Pada keterangan sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir sudah memastikan Argentina bakal datang ke Jakarta untuk melawan Timnas Indonesia pada 19 Juni mendatang.
“Saya apresiasi sahabat saya dari Argentina, bahwa mereka juga ingin hadir di Indonesia untuk turut membangun sepak bola di sini,” kata Erick saat jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu sore (24/5/2023).