“Sebagai putra daerah, cita-cita saya maju di pileg untuk membangun Kabupaten Kuningan, saya harapkan akan dapat terwujud,” jelas Arya.
Diungkapkan Arya, dapil Jabar X ini cukup berat dan tidak mudah, dibutuhkan sinergi antara tokoh-tokoh dengan visi yang kuat.
“Insya Allah, mempertahankan posisi di dapil Jabar X akan lebih rasional jika nama saya tetap tercantum, dibandingkan dengan hadirnya tokoh-tokoh baru yang kinerjanya belum terbukti dan pengalamannya masih terbatas,” ungkapnya.
Baca Juga:Pengurus Panti Rudapaksa Anak Asuhnya, Modusnya Beri Minum Hingga Korban Tak Sadarkan DiriAnggota Dirugikan Rp8 Triliun, Direktur KSP SB Masih Terima Gaji Puluhan Juta
Untuk diketahui, pada pemilu legislatif 2019, Arya berhasil meraih suara sebanyak 21.477, meskipun dianggap sebagai pendatang baru.
“Sebagai pemula pada waktu itu, raihan suara sebesar itu cukup bagus. Berdasarkan pengalaman tersebut, saya yakin dapat meraih jumlah suara yang lebih besar pada pemilu mendatang,” ucapnya.(ale)