1. Talaga Langit
2. Bukti Cinta Anti Galau
3. Keraton Kasepuhan
4. Alun-alun Kejaksan
5. Alun-alun Sangkala Buana
6. Keraton Kanoman
7. Masjid Agung Sang Cipta Rasa
8. Keraton Kacirebonan
9. Kompeks Makam Sunan Gunung Jati
10. Taman Pedati Gede
11. Gedung BAT
12. Kelenteng Talang
13. Gereja Santo Yusuf
14. Masjid Merah Panjunan
15. Goa Sunyaragi
16. Wisata kuliner nasi jamblang, empal gentong, tahu gejrot, nasi lengko, docang, dan lainnya
1. Talaga Langit
Tala Langit merupakan salah satu tempat wisata kekinian yang murah meriah. Talaga Langit juga merupakan salah satu tempat wisata keren di Cirebon.
Wisata Talaga Langit ada di wilayah Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Pemiliknya adalah tokoh Cirebon yang sudah sangat terkenal; Ustad Ujang Busthomi.
Baca Juga:AUTO GLOWING LAGI, Tak Usah Khawatir, Ternyata Ini Cara Menghilangkan Jerawat Batu, Wajah Jadi Halus dan CerahNATURAL, BIBIR TETAP SEHAT, Ternyata Ini Deretan Lipstik Awet Seharian yang Disukai Wanita, Kamu Pakai yang Nomor Berapa?
Tiket masuk Talaga Langit sangat murah meriah. Yakni untuk hari biasa hanya 15 ribu rupiah per orang. Sementara hari libur tiket masuknya 20 ribu rupiah per orang.
Pengunjung tinggal sekali bayar, langsung menjajal semua wahana yang ada di dalamnya.
2. Goa Sunyaragi
Yang ini adalah salah satu tempat wisata murah meriah di Cirebon. Goa Sunyaragi menjadi salah satu destinasi wisata sejarah.
Dalam literasi sejarah, dahulu Goa Sunyaragi adalah tempat beristirahat dan meditasi para Sultan Cirebon dan keluarganya.
Tempat wisata ini termasuk salah satu cagar budaya di Cirebon. Cocok kalau dikunjungi para pelajar dan mahasiswa. Sambil wisata dan jalan-jalan, juga sekalian belajar sejarah tentang Cirebon di masa lalu.
Goa Sunyaragi ini terletak Jalan Brigjend Dharsono, Kota Cirebon, yakni jalur utama penghubung Jawa Tengah dengan Cirebon. Tidak susah menemukan lokasi ini. Tempat wisata sejarah ini beroperasi setiap hari.