SIAPA sangka manfaat jahe merah untuk wajah begitu besar.
Manfaat jahe merah untuk wajah ini tak bisa dianggap remeh lho. Karena, bisa mencegah penuaan dini. Bikin awet muda terus.
Wajar sih kalau manfaat jahe merah untuk wajah itu nyata adanya.
Karena jahe ini adalah salah satu tanaman rimpang atau istilah latinnya Rhizoma yang dapat digunakan sebagai rempah-rempah untuk bumbu dapur dan bahan obat alami yang dibutuhkan untuk kesehatan manusia.
Baca Juga:WISATA SEJARAH CIREBON: Jelajah Masjid Merah, Masih Ada Keramik China Hadiah dari Ong Tien yang Merupakan Istri Sunan Gunung JatiMAU LIBURAN NIH, Ada Apa Saja di Cirebon? Yuk, Simak Info Lengkap Tempat Wisata Murah Meriah di Cirebon, Kantong Gak JEBOL! Â
Jahe sendiri mengandung zat aktif seperti phenol, fellandren, minyak damar, sineol, kamfer, vitamin A, B1.
Kemudian Viramin C, zingiberin, zingiberol, gigerol, asam amino, zingeron, borneol, lipidas, protein, niacin, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Tentu selain punya manfaat untuk wajah, yakni mencegah penuaan dini, manfaat lain dari jahe ini adalah dapat mencegah kanker.
Kemudian manfaat jahe juga adalah memperkuat sistem imunitas tubuh manusia, bisa meredakan pusing serta nyeri otot, dan mengurangi kadar kolesterol jahat.
1. Jahe Merah Dapat Melembapkan Kulit Kering
Berikut kita bahas pertama mengenai manfaat jahe merah untuk kecantikan kulit.
Dan, salah satu manfaat jahe merah itu adalah mampu melembapkan kulit kering.
Seperti diketahui, kulit kering sendiri dapat menimbulkan iritasi. Karena itu, bisa diatasi dengan menggunakna jahe merah sebagai perawatan. Di mana dengan jahe merah dapat mengembalikan kelembapan alami pada kulit.