PEMERINTAH sudah resmi mengumumkan jadwal dan formasi CPNS dan PPPK 2023.
Fresh graduate atau kalangan lulusan baru harus bersiap karena ada kesempatan emas menjadi abdi negara melalui formasi CPNS dan PPPK 2023 yang dibuka oleh pemerintah.
Jadwal dan formasi CPNS dan PPPK 2023 ini sudah resmi disampaikan oleh Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas usai bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin 12 Juni 2023.
Saat menghadap Presiden Jokowi itu, Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas mengakui melaporkan kepada Kepala Negara mengenai rencana rekrutmen ASN.
Baca Juga:MASYA ALLAH, BUNDA WAJIB TAHU 5 Manfaat Minyak Zaitun untuk Bayi, Jadi Anteng dan Gak Rewel, Ikuti Caranya Berikut IniSOP IKAN ENAK DI CIREBON, Maknyus! Apalagi Santap Pas Cuaca Dingin Malam Hari, Yuk Cek Lokasinya
INI KRITERIANYA, 22 Ribu Guru PAI Non PNS-PPPK Terima Insentif Mulai Juni 2023
Rinci dan Lengkap, Ini Formasi CPNS dan PPPK 2023, Fresh Graduate Ayo Bersiap!
Dalam keterangannya usai bertemu Presiden Jokowi, Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas membeberkan formasi CPNS dan PPPK 2023, di mana untuk sementara total jumlah formasi 1.030.751 orang.
Untuk rincian detailnya, yakni 15.858 formasi CPNS dosen, 18.595 formasi tenaga teknis lain, 6.472 PPPK dosen, 12.000 PPPK tenaga guru, 12.719 PPPK tenaga kesehatan, dan 15.205 PPPK tenaga teknis lain.
Selanjutnya untuk tenaga daerah ada 580.202 PPPK guru, 327.542 PPPK tenaga kesehatan, dan 35.000 PPPK tenaga teknis lainnya, serta alokasi PNS lulusan kedinasan sebanyak 6.259 orang.
“Jadi totalnya 1.030.751. Ini sementara kita koordinasi di luar instansi yang tidak usulkan, tapi kami mau kaji lagi,” terang Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas.
Lalu, kapan jadwal seleksinya? Ternyata jadwal seleksi CASN 2023 pada September 2023. “September 2023 ini mulai, kan kita tetapkan dulu formasinya,” sambung Abdullah Azwar Anas.
Masih menurut Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas bahwa dalam seleksi CASN 2023 pihaknya akan berusaha menuntaskan perekrutan tenaga non-ASN atau honorer, sekaligus mengambil kalangan lulusan baru atau fresh graduate.
Baca Juga:5 FAKTA HARGA MINYAK ZAITUN: Ingat, Konsumen adalah Raja, Yuk Cek di Sini Mana yang Paling Cocok untuk Kulit AndaPASANGAN MAKIN SAYANG! Kulit Kenyal, Lembut, Sehat, Ini Dia 5 Merek Minyak Zaitun Terbaik untuk Wajah, Lengkap dengan Harganya
“Jadi ini kan ada komplain anak-anak yang baru lulus ini, masa honorer terus yang diurus, kami yang baru lulus mau juga mengabdi ke bangsa dan negara,” kata Abdullah Azwar Anas.
“Nah ini kita siapkan formasi (sekaligus untuk fresh graduate, red). Kita laporkan ke Presiden untuk terus dikaji,” sambung Abdullah Azwar Anas, sebagaimana dikutip dari JPNN.