“Masalah ini seharusnya tidak dibiarkan begitu saja. Pemerintah perlu bertanggung jawab dan mengambil tindakan segera untuk mengatasi permasalahan yang terjadi pada Embung Sumurkondang,” katanya.
Menurut Asep, evaluasi menyeluruh terhadap perencanaan, pelaksanaan, dan pengelolaan proyek perlu dilakukan agar masalah ini dapat diatasi dan manfaat embung dapat dirasakan oleh masyarakat.
“Sebagai bagian dari tanggung jawab, pemerintah harus transparan dalam menginformasikan hasil evaluasi dan langkah-langkah perbaikan yang akan diambil ke depannya, tandas Asep.
Baca Juga:Peningkatan Jalan di Kawasan Batik Trusmi Cirebon Dimulai dengan Pembuatan Drainase, Kuwu Sarabau: Terima Kasih Bupati ImronPerusahaan Sepatu di Cirebon Gagal Produksi, Rekrutmen 25 Ribu Karyawan Ditunda, Ini Penyebabnya
Asep juga meminta agar masyarakat dalam proses ini juga harus dilibatkan, sehingga aspirasi dan harapan mereka dapat diakomodasi dengan baik.
“Embung Sumurkondang belum berfungsi sejak dibangun pada tahun 2019. Masalah ini harus segera ditangani oleh pemerintah agar dana yang telah dikeluarkan tidak menjadi sia-sia dan manfaat embung dapat dirasakan oleh masyarakat,” ujarnya. (den)