RADARCIREBON.IDÂ – Air Mawar memang sudah terkenal dengan banyak manfaatnya terhadap perawatan kulit kita. Namun, ternyata kita dapat mendapatkan manfaat lebih banyak lagi lho!
Salah satu cara kita untuk memaksimalkan manfaat air mawar itu, yakni dengan cara menyampurkannya dengan produk handbody.
Penasaran apa manfaat air mawar dalam handbody jika sudah tercampur? Yuk, simak artikel ini sampai selesai ya!
Baca Juga:Bisa Mempercepat Pemutihan? Berikut Manfaat Air Mawar dicampur HandbodyTanggapan Anthony Mackie, Sang Captain America Baru Terkait Kasus Jonathan Majors
Sebelum itu, penggunaan air mawar dalam perawatan kulit memang sudah populer di kalangan bangsa Romawi Kuno.
Dimana Air mawar tersebut digunakan saat mandi dan sebagai semprotan wajah, untuk memberikan sensasi segar dan membantu menjaga kelembapan kulit.
Sedangkan Handbody sendiri, memiliki efek yang tidak terlalu berbeda dari air mawar. Salah satunya adalah, dapat membantu menjaga kelembutan kulit, membuatnya terasa halus dan lembut.
Hal ini tentunya dianggap sangat penting bagi mereka yang sering terpapar faktor-faktor yang dapat menyebabkan kulit kering, seperti paparan sinar matahari atau cuaca dingin.
Tidak hanya itu, Handbody juga dapat membantu mencerahkan kulit, mengharumkan kulit, dan juga memberi perlindungan pada kulit kita.
Lantas, apa jadinya jika air mawar dicampurkan dengan handbody? Berikut adalah manfaat air mawar dalam handbody yang perlu kamu ketahui.
Manfaat air mawar dalam handbody meliputi:
Menghidrasi Kulit
Air mawar memiliki sifat yang melembapkan dan menghidrasi kulit, sehingga dapat membantu menjaga kelembapan alami kulit tangan.
Hal ini dapat membuat tangan terasa lebih lembut dan terhidrasi.
Menenangkan Kulit
Baca Juga:Langkah dan Cara Membuat Body Lotion Pemutih Alami dan Legal‘Superman Legacy’ Inilah Para Aktor yang Akan Memerankan Clark Kent dan Lois Lane
Air mawar memiliki sifat menenangkan dan anti-inflamasi yang dapat membantu meredakan iritasi atau kemerahan pada kulit tangan.
Hal ini tentunya akan sangat bermanfaat bagi mereka yang memiliki kulit tangan sensitif atau mengalami peradangan ringan.
Aroma yang Menyegarkan
Air mawar memiliki aroma yang lembut dan menyegarkan, sehingga memberikan efek aromaterapi yang menenangkan saat digunakan pada handbody. Aroma mawar dapat memberikan sensasi relaksasi dan memanjakan diri saat merawat tangan.