CIREBON, RADARCIREBON.ID- Memiliki anak adalah dambaan bagi pasangan suami istri (Pasutri). Jika Pasutri sudah memiliki anak dengan jenis kelamin tertentu, perempuan misalnya. Maka setelah memiliki anak perempuan, pada kehamilan berikutnya menginginkan anak laki-laki.
Artinya, memiliki anak berjenis kelamin sepasang laki-laki dan perempuan adalah dambaan bagi tiap Pasutri.
Dokter spesialis kandungan, dr. Yasmin Dermawan SpOG memiliki tips simpel dan praktis mendapatkan jenis kelamin anak sesuai keinginan.
Baca Juga:Begini Cara Olah Daging Kambing Agar Tidak Bau Prengus11 Perjalanan Kereta Api di Wilayah Daop 3 Cirebon dihentikan Dampak Gempa Bumi
Sel sperma yg membawa kromosom Y itu sangat ringkih, mudah mati pada keadaan asam. Jadi kalau kondisi vagina “asam” maka sel sperma yg membawa kromosom Y akan rusak/ mati maka kemungkinan anaknya akan perempuan karena sel sperma yg membawa kromosom X yang survive (bertahan hidup).
“Teknik cebok lebih simple, ga perlu pake diet-dietan dan teknik ejakulasi segala. Baking soda itu bersifat basa jadi akan menetralisir keasaman vagina,”ujarnya.
Dr Yasmin kembali menegaskan pemakaian cairan Cebok (baking soda dan cuka) tidak disarankan dalam jangka waktu yang lama dan sering. Artinya cebok hanya pada saat hubungan suami-istri dimasa subur.