RADARCIREBON.ID – Untuk mendapatkan wajah lembut halus mirip artis bisa dengan cara mengoleskan lidah buaya pada wajah secara rutin.
Dengan cara mengoleskan lidah buaya ini wajah Anda akan selalu segar karena lidah buaya termasuk salah satu produk yang mampu melembabkan kulit dengan baik.
Bagi Anda yang ingin mengetahui cara mengoleskan lidah buaya lebih jelas, silakan simak artikel berikut ini sampai selesai.
Baca Juga:10 Brand Make Up Terbaik di Indonesia Harga Terjangkau dan BerkualitasTips dan Cara Pakai Face Tonic Lemon Agar Wajah Cerah Putih dan Glowing
Lidah buaya di percaya sejak dahulu banyak manfaatnya untuk kesehatan, tidak ketinggalan kesehatan kulit wajah agar tampil halus dan berseri.
Adapun cara menggunakan lidah buaya ini bermacam-macam, diantaranya ada yang langsung dioles maupun sebagai masker.
4 Cara Mengoleskan Lidah Buaya Yang Tepat
Pada artikel berikut akan diulas 4 cara mengoleskan lidah buaya ke wajah yang tepat, diantaranya yaitu:
1. Oleskan gel lidah buaya dengan lembut menggunakan ujung jari
Yang pertama agar mendapatkan manfaat yang maksimal dari gel lidah buaya, usapkan gel dengan sangat lembut. Tidak perlu memijatnya agar meresap ke kulit.
Apabila gel meresap terlalu dalam, hal itu justru dapat menimbulkan efek yang sebaliknya dan menyebabkan kulit wajah menjadi kering.
Langkah-langkahnya sebagai berikut:
• Oleskan lapisan gel secara tipis saja. Tidak perlu mengoleskannya tebal-tebal. Lapisan ekstra tebal tidak memberikan manfaat tambahan.
• Untuk hasil terbaik, biarkan gel lidah buaya pada wajah selama sekitar 10 menit, kemudian bilas wajah dengan air dingin dan keringkan perlahan. Gel lidah buaya murni dapat menyebabkan kulit menjadi kering jika jika dibiarkan terlalu lama.
2. Bersihkan wajah dua kali sehari dengan gel lidah buaya.
Baca Juga:5 Tips dan Cara Gunakan Air Mawar di Malam Hari Agar Wajah Putih Glowing Lembut dan Bebas Flek HitamTips dan Cara Pakai Lidah Buaya di Malam Hari Agar Wajah Halus Cerah Berseri
Cara yang kedua yaitu jadikan gel lidah buaya untuk menggantikan fungsi pembersih wajah dan pelembap. Oleskan lapisan gel secara tipis saja pada kulit di pagi dan sore hari.
Setelah itu bilas dengan air dingin dan keringkan wajah secara perlahan. Perlu diingat jangan menggosok kulit wajah, terutama area sensitif di sekitar mata. Tindakan ini dapat merusak dan melemahkan kulit.