Meriahnya HUT Ke-78 RI di Desa Bakung Kidul, Karnaval Kemerdekaan Jadi Bukti Swadaya dan Gotong Royong Masih Kuat

karnaval kemerdekaan
Karnaval kemerdekaan dalam rangka HUT ke-78 RI di Desa Bakung Kidul, Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon, Minggu (20/8/2023). Foto: Andri Wiguna/Radar Cirebon.
0 Komentar

“Sudah seharusnya kita yang menjadi bagian dari para generasi penerus ini memberikan penghormatan dan apresiasi kepada para pahlawan,” kata Bambang.

“Apa yang kita lakukan ini tentu tidak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan keringat, darah, serta air mata para pejuang kemerdekaan pada jaman perjuangan dulu yang harus bertaruh nyawa mengusir penjajah,” imbuhnya.

Semangat perjuangan dan rasa memiliki terhadap bangsa inilah, kata Bambang, yang harus terus dimiliki dan ditanamkan kepada setiap jiwa para generasi penerus agar keberadaan NKRI serta bendera merah putih akan terus berkibar sampai kapan pun.

Baca Juga:Diikuti Ribuan Perwakilan Pesantren, Mumtaz Festival 2023 dan Temu Bisnis OPOP Hadir di Masjid Al JabbarPerhatikanlah Efek Samping Air Mawar, Ada 3 Reaksi yang Muncul, Bagaimana Mengatasinya? Simak di Sini 

“Sekarang tinggal tugas kita yang mengisi pembangunan, Indonesia harus menjadi negara yang besar, negara yang berdaulat dimata dunia. Mulai dari sekarang, mulai dari hal-hal yang kecil, lakukan yang terbaik dan jika terus konsisten saya yakin, Indonesia yang maju sudah bukan angan-angan lagi,” bebernya.

Sementara itu, Ketua Panitia peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-78, Aji, mengatakan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dari mulai karnaval kemerdekaan, lomba-lomba, pentas seni budaya sandiwara, dan akan ditutup dengan gelaran pengajian umum. (dri)

0 Komentar