RADARCIREBON.ID – Artikel ini rahasia kecantikan wanita China. Simak sampai selesai!.
Kecantikan kulit wanita China memang tak perlu diragukan lagi. Selain faktor genetik, kesehatan kulit mereka juga bergantung pada cara perawatan yang diterapkan.
Menariknya, wanita China kerap menggunakan bahan-bahan alami untuk perawatan kulitnya. Jadi bukan tidak mungkin jika Anda juga ingin menirunya.
Baca Juga:4 Tata Cara dan Aturan Pakai Air Mawar Viva Pagi dan Malam, Kulit Wajah Ternutrisi dan Cerah Setiap HariMembuka Babak Baru, PK IPNU IPPNU IAIN Cirebon Adakan Pelantikan dan Rapat Kerja
Untuk lebih jelasnya simak beberapa rahasia kecantikan wanita China yang mudah Anda tiru karena hanya menggunakan bahan-bahan alami.
3 Rahasia Kecantikan Wanita China
Ini ulasannya seperti dilansir situs Style Craze.
1. Gunakan bubuk mutiara sebagai masker
Masking merupakan salah satu cara menjaga kesehatan kulit. Menariknya, wanita China kerap menggunakan bubuk mutiara sebagai bahan masker.
Bahan alami ini terbuat dari bubuk yang terdapat pada cangkang tiram kemudian dicampur dengan madu dan kuning telur. Campuran ini kemudian dioleskan ke wajah.
Selain mengurangi peradangan, masker yang mengandung bahan alami ini juga dikatakan dapat mencerahkan kulit dan meredakan iritasi kulit.
Seorang permaisuri China bernama Wu Ze Tian selalu menggunakan masker ini sebagai detoksifikasi untuk mengurangi bintik-bintik di wajahnya.
2. Minum teh hijau secara rutin
Teh ini memang terkenal dengan manfaatnya. Tak hanya untuk menjaga kesehatan, namun juga memberikan efek positif bagi kecantikan. Teh hijau kaya akan katekin yang merupakan antioksidan dengan sifat anti-penuaan.
Baca Juga:Inilah Cara Alami Menghilangkan Flek Hitam dengan Bahan Alami Menggunakan Lidah Buaya dan Air Mawar Viva3 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan Rambut
Tak heran jika teh ini digunakan oleh wanita China untuk menjaga kekencangan kulit dan awet muda. Dari segi pengolahannya, Anda hanya perlu membuat teh hijau dan diamkan selama 2-3 menit. Anda bisa menambahkan madu atau lemon jika ingin menambah rasa.
3. Gunakan masker putih telur
Wanita China kerap membuat masker dari putih telur. Meski terdengar aneh, bahan alami ini disebut-sebut memiliki khasiat mempercantik kulit.
Mulailah dengan mencerahkan kulit wajah yang bersih agar tetap kencang dan awet muda. Manfaat ini tak lepas dari kandungan putih telurnya yang dianggap astringent.
Jika ingin mencobanya, cukup sediakan putih telur dan oleskan pada kulit Anda. Biarkan selama kurang lebih 20 menit lalu bilas dengan air dingin.