12. Mengobati dan Mencegah Kanker Payudara
Menyambung dari manfaat daun dewa untuk kesehatan wanita, dapat dilihat dari sebuah penelitian hasil studi Universiti Sains Malaysia pada 2013, bahwa daun dewa mengandung senyawa protein yang disebut perokside yang bekerja menghambat pertumbuhan sel kanker payudara.
Selain itu, ekstrak daun ini terbukti menghambat pertumbuhan sel kanker Raji dan sel kanker HeLa yang ditemukan pada kanker limfoma dan kanker serviks.
Kedua jenis kanker ini berhubungan dengan virus, seperti Human Papilloma Virus (HPV) dan Epstein-Barr Virus (EBV).
13. Mengatasi Hipertensi
Manfaat terakhir dari daun dewa ini adalah dapat mengatasi hipertensi.
Akhir-akhir ini telah meningkat jumlah penderita hipertensi.
Baca Juga:Rekomendasi Lipstik Wardah Colorfit Velvet Matte Lip Mousse Tahan Lama, Super Lembut dan Tidak Lengket Wajah Tampak Segar dan Glowing. 14 Warna Ada Disini!Inilah Cara Tepat Menggunakan Bedak Marcks dan Air Mawar Viva bikin Wajah Putih Cerah Alami dan Bebas Flek Hitam. 7 Manfaat bikin Glowing Ada Disini!
Hipertensi termasuk penyakit kritis yang dapat menyebabkan komplikasi, termasuk penyakit pembuluh darah koroner dan stroke.
Dilansir dari hasil studi dalam “Journal of Acupunture and Meridian Studies (JAMS)” 2013, etanol yang terkandung di dalam daun dewa ini dapat menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi.
Daun dewa dapat meningkatkan produksi oksida nitrat di pembuluh darah yang membuat aliran darah menjadi lebih lancar, sehingga mampu mencegah dan mengobati hipertensi.
Cara mengkonsumsinya cukup mudah, dapat dimakan langsung dalam keadaan mentah sebagai lalapan atau direbus dan diminum airnya sehari 3 kali, lakukan dengan rutin apabila tekanan darah anda tinggi.
Di hari ke 3 dapat di cek kembali tekanan darah tingginya.
Kalau sebagai pencegahan jika tekanan darah menunjukkan akan meninggi diminum 1 hari 1 kali.
Telah diuraikan mengenai manfaat daun dewa yang dapat membantu mencegah dan mengobati berbagai penyakit. Ini hanya sebagai bahan referensi untuk yang menyukai menggunakan bahan alami sebagai salah satu pengobatannya. Semoga bermanfaat.(*)