Apa Manfaat Air Mawar untuk Kulit Wajah?
Berikut ini manfaat tepat pakai air mawar untuk kulit wajah agar sehat, segar dan cerah tahan lama:
1. Air Mawar Membantu Mencegah Terjadinya Penuaan Dini
Kandungan air mawar yang telah melalui proses pengolahan hingga menjadi minyak atsiri juga memiliki sifat antibakteri dan antioksidan. Kedua sifat tersebut sangat efektif mengatasi kulit kering, kusam, dan mencegah terjadinya tanda-tanda penuaan dini pada kulit.
Menggunakan minyak esensial mawar secara rutin juga bisa membuat wajah terlihat lebih awet muda. Selain itu, memijat wajah menggunakan minyak ini juga efektif untuk mencegah munculnya garis halus dan keriput pada wajah.
Baca Juga:4 Tips Menjaga Kesehatan Ibu Hamil dan Janin Dalam Kandungan Agar Terhindar dari Stunting!4 Tempat Wisata di Bandung yang Murah Tapi Keren dan Kekinian!
2. Air Mawar Membantu Membuat Kulit Wajah Lebih Cerah
Air mawar bisa membantu membuat kulit wajah lebih cerah, terlebih pada area sekitar mata. Misalnya, ketika mata terlihat bengkak atau menjadi lebih gelap karena tidak cukup istirahat, kamu bisa menggunakan kapas yang telah diberi air mawar untuk mengompres area tersebut selama sekitar lima menit.
3. Air Mawar Berguna Sebagai Toner
Manfaat berikutnya adalah sebagai toner wajah. Terutama untuk kamu yang rentan dengan masalah jerawat pada kulit muka.
Faktanya, kandungan air mawar banyak dipakai untuk produk kecantikan atau pembersih muka untuk kulit berjerawat karena bisa membantu menghilangkan bakteri. Tak hanya itu, air mawar pun diyakini bisa membantu meredakan kondisi jerawat muka yang meradang.
4. Air Mawar Membuat Riasan Tampak Lebih Sempurna
Selanjutnya, air mawar juga membuat membuat riasan tampak lebih sempurna. Contohnya, ketika riasan yang menempel pada wajah telah memudar atau tampak kusam, kamu bisa menyiasatinya dengan menyemprotkan sedikit air mawar. Tips satu ini bisa membuat wajah kamu terlihat segar dan bercahaya, lo!
5. Air Mawar untuk atasi kemerahan, gatal dan iritasi pada kulit wajah
Selain membuat kulit lebih bersih, segar, sehat, dan selalu tampak cerah, air mawar yang telah diolah menjadi minyak esensial juga bagus untuk menjaga pH kulit tetap seimbang. Ini karena minyak tersebut berperan aktif sebagai penghidrasi kulit secara alami, sehingga ampuh mengatasi kulit wajah yang kemerahan, gatal dan iritasi.