Inilah 5 Produk Serum Untuk Kulit Berminyak, Cocok Untuk Mengatasi Jerawat dan Komedo

Produk Serum Untuk Kulit Berminyak, Cocok Untuk Mengatasi Jerawat dan Komedo
Produk Serum Untuk Kulit Berminyak, Cocok Untuk Mengatasi Jerawat dan Komedo. Foto : Serum wajah screenshot_pixabay - radarcirebon.id
0 Komentar

Selain itu, kandungan antioksidan dengan bahan paten dalam serum ini juga diklaim dapat merangsang produksi kolagen dalam kulit.

Bahkan teknologi yang digunakan juga dijanjikan tidak akan menyumbat pori-pori dan membuatnya semakin besar.

3. Dear Me Beauty

Produk Dear Me Beauty Hyaluronic Acid + Pomegranate Extract juga termasuk diantara produk kecantikan yang bagus untuk pemilik kulit berminyak.

Baca Juga:10 Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan Tubuh Yang Perlu Anda Ketahui!5 Manfaat Buah Semangka Yang Baik Untuk Tubuh, Berikut Cara Makannya!

Produk ini di percaya bisa menjaga kelembapan kulit wajah, karena ternyata kulit berminyak juga seringkali mengalami dehidrasi.

Untuk mencegah kulit agar tetap terhidrasi, serum dari Dear Me Beauty dapat membantu merawat kelembapan kulit berminyak dan mengurangi risiko kehilangan air melalui kulit.

Dan kandungan hyaluronic acid dalam serum ini juga dapat meningkatkan skin barrier, membuat tekstur kulit menjadi lebih halus, dan melindungi kulit dari tanda-tanda penuaan dini.

4. Everwhite Cica

Berikutnya dengan kulit yang berminyak seringkali lebih mudah mengalami jerawat.

Bagi Anda yang mengalaminya, dengan menggunakan Everwhite Cica Soothing Serum di percaya juga bisa menjadi pilihan yang baik untuk mengatasi masalah jerawat tersebut.

Produk serum ini mengandung hexamidine yang bisa mencegah pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.

Selain itu, kandungan centella asiatica juga bisa menenangkan iritasi atau kemerahan pada kulit yang berjerawat.

5. Innisfree Green Tea

Dan produk kelima yang juga di percaya mampu mengatasi kulit berminyak yaitu Innisfree Green Tea.

Baca Juga:5 Produk Serum Wajah yang Dapat Mencerahkan Kulit Kusam dan Bikin Glowing!Tips dan Cara Menggunakan Air Mawar Viva Untuk Perawatan Wajah Agar Terlihat Cerah dan Awet Muda

Sesuai namanya, serum ini mengandung ekstrak daun dan biji teh hijau Jeju yang diklaim dapat menjaga kelembapan wajah dan memberikan efek lebih cerah.

Bahkan dari beberapa pengguna yang telah memberikan ulasan di internet menyatakan bahwa produk ini efektif dalam mengontrol produksi minyak pada wajah.

Serta dapat membantu mengatasi kelebihan minyak pada kulit wajah Anda.

Demikian ulasan singkat mengenai beberapa produk serum untuk kulit berminyak, yang di percaya mampu untuk mengatasi jerawat dan komedo.

0 Komentar