RADARCIREBON.ID – Meminum air hangat setiap harinya akan membawa dampak yang baik untuk kesehatan, bahkan bisa membantu menurunkan berat badan Anda. memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun, sebagian besar orang masih lebih suka mengonsumsi air dingin atau bersuhu normal daripada hangat.
meminum air dalam keadaan hangat dengan campuran bahan lain, seperti kopi dan teh. Padahal, meminum air putih hangat justru lebih banyak khasiatnya. Minum air dengan jumlah yang ideal, yaitu 1,5 liter per hari memang sudah sama-sama dipahami manfaatnya. Namun manfaat minum air tersebut akan lebih maksimal lagi didapat bila suhu air tersebut.
Air hangat penting untuk tubuh, tidak sembarang air bisa kita konsumsi. Air mentah atau yang belum dimasak bisa berbahaya untuk kesehatan. Soalnya, air mentah mengandung bakteri yang bisa mengganggu pencernaan kita. Sebelum di minum, sebaiknya air dimasak terlebih dahulu hingga mendidih.
Baca Juga:Cara Menghilangkan Pilek Dalam 5 Menit Dengan Ampuh Pada Musim Hujan SekarangCara Menghilangkan Jerawat Dan Bekasnya Yang Sering Ada Di Tubuh Kita
Air hangat akan lebih berkhasiat jika Anda menambah perasan lemon atau jeruk nipis karena akan membantu mendetoks racun secara maksimal. Akan tetapi, Anda tidak boleh menambah gula atau pemanis buatan.
Air hangat tidak boleh di minum jika suhunya melebihi 140 derajat celcius karena akan membuat bibir melepuh. Pastikan air dalam keadaan hangat-hangat kuku dan tidak terlalu panas.
Apa saja manfaat minum air putih hangat secara rutin
1 . Membunuh virus dalam tubuh
Salah satu manfaat minum air hangat adalah membunuh virus dalam tubuh. Banyak orangtua yang menyarankan meminum air putih hangat saat kita sedang sakit terutama saat demam atau flu. Ternyata air hangat yang sebelumnya dimasak hingga mendidih dapat membantu membunuh virus dan penyakit pada tubuh.
2 . Menyehatkan sistem pencernaan
Sistem pencernaan adalah salah satu sistem penting dalam tubuh manusia. Untuk menjaga kesehatannya, kita perlu menjaga pola makan dan berolahraga rutin. Selain dua hal tersebut, kita bisa menjaga kesehatan sistem pencernaan dengan rutin meminum air putih hangat setiap pagi.
3 . Mencegah tanda-tanda penuaan dini
Tentu saja semua orang menginginkannya, terkhusus para kaum hawa. Tanpa mengeluarkan budget, kini Anda bisa mendapatkannya dengan langkah sederhana. Cukup dengan mengkonsumsi air hangat secara rutin di pagi hari. Pasalnya, meminum air hangat bisa membantu memperlambat proses penuaan.