6. Lidah Buaya
Lidah buaya mengandung aloin, senyawa yang terbukti mampu mencerahkan kulit.
Oleskan gel lidah buaya segar pada wajah dan biarkan selama 20-30 menit sebelum dibilas dengan air hangat.
7. Pepaya
Enzim papain dalam papaya membantu mengelupas sel-sel kulit mati dan mencerahkan kulit.
Haluskan pepaya dan aplikasikan pada wajah sebagai masker. Biarkan selama 15-20 menit sebelum dibilas.
8. Kentang
Kentang mengandung enzim katalase yang berfungsi untuk mencerahkan kulit.
Baca Juga:Tak Hanya iPhone, Kamera Boba Juga Dimiliki HP Lain Loh, Berikut Ulasannya5 Rekomendasi Hp Xiaomi Harga 2 Jutaan : Spesifikasi Unggul dengan Harga Terjangkau!
Parut kentang dan oleskan pada wajah. Diamkan selama 15-20 menit sebelum dibilas dengan air bersih.
9. Kunyit
Kunyit memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang membantu mencerahkan kulit.
Campurkan kunyit dengan yogurt atau madu dan gunakan sebagai masker wajah. Biarkan selama 10-15 menit sebelum di bilas.
10. Susu
Susu mengandung asam laktat yang dapat mencerahkan dan melembutkan kulit.
Gunakan susu cair sebagai pembersih wajah atau campurkan dengan bahan lain seperti madu untuk hasil yang lebih efektif.
Menggunakan bahan alami untuk memutihkan wajah tidak hanya lebih aman, tetapi juga memberikan nutrisi tambahan bagi kulit.
Untuk mendapatkan hasil yang optimal, pastikan Anda rutin menggunakannya dan menjaga pola hidup sehat seperti mengkonsumsi air yang cukup, makan makanan begizi serta menjaga kebersihan wajah.Semoga bermanfaat! (hazna auliya syahida)