RADARCIREBON.ID – Menjelang akhir tahun, banyak orang mulai merencanakan waktu libur mereka, terutama di sisa tahun 2024.
Setelah melewati paruh pertama tahun 2024 yang penuh aktivitas, sekarang adalah waktu yang tepat untuk melihat sisa jadwal libur dan cuti bersama Agustus Desember 2024.
Mengetahui tanggal-tanggal penting ini tidak hanya membantu dalam merencanakan liburan dengan lebih baik, tetapi juga memungkinkan Anda untuk memaksimalkan waktu istirahat dan relaksasi di tengah kesibukan.
Baca Juga:Inilah 7 Penyebab Jerawat Batu dan Cara Mengatasinya, Acne Fighter Wajib Tahu5 Obat Alami Agar Kucing Mau Makan Lagi : Solusi Mudah Anabul Kembali Ceria
Bulan Agustus selalu menjadi bulan yang special bagi masyarakat Indonesia karena merayakan Hari Kemerdekaan. Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga Menteri No. 855 Tahun 2023, No. 3 Tahun 2023, dan No. 4 Tahun 2023, di bulan Agustus 2024 hanya ada satu hari libur nasional, yaitu pada 17 Agustus 2024 (Sabtu) : Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Meskipun tidak ada libur dan cuti bersama tambahan di bulan Agustus, jangan khawatir, masih ada libur dan cuti bersama yang bisa dinantikan di bulan September-Desember akhir.
Berikut adalah sisa jadwal libur dan cuti bersama di bulan September-Desember:
1. 16 September (Senin) : Maulid Nabi Muhammad SAW
2. 25 Desember (Rabu) : Hari Raya Natal
3. 26 Desember (Kamis) : Cuti bersama Hari Raya Natal
4. 30–31 Desember (Senin-Selasa) : Cuti bersama akhir tahun
Dengan mengetahui sisa jadwal libur dan cuti bersama ini, Anda bisa merencanakan liburan dengan lebih matang dan optimal.
Pastikan untuk selalu memperbarui informasi terkait kebijakan cuti bersama dari pemerintah, karena perubahan jadwal bisa saja terjadi.
Selamat merencanakan liburan yang menyenangkan!