BANYAK EMASNYA, Koin Uang Kuno Diburu Kolektor dengan Harga Tinggi, Ada yang 23 Karat Juga Loh

KOIN UANG EMAS
Koin uang emas bergambar presiden pertama Indonesia yang mengandung emas.
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Inilah 4 koin uang kuno yang paling diburu kolektor dengan harga mahal lantaran mengandung emas.

Empat koin uang kuno yang mengandung emas tersebut merupakan salah satu diantara uang seri peringatan yang dibuat khusus dengan memiliki kandungan emas.

Koin uang kuno ini menjadi mahal karena selain cetakannya juga terbatas, uang ini terbuat dari emas. Yang mana harga emas sendiri saat ini cukup tinggi.

Baca Juga:Azan Diganti Running Text, Paus Fransiskus Pimpin Misa di GBK, MUI Beri Penjelasan BerikutTimnas Indonesia Waspada, Arab Saudi Main Ngotot Untuk Raih 3 Poin di Kandang Sendiri

Jadi tidak heran koin uang kuno yang mengandung emas ini merupakan salah satu jenis uang kuno yang paling dicari oleh kolektor.

Oleh sebab itu banyak di antara mereka yang menjadikan koin uang kuno semacam ini sebagai tabungan investasi atau dijadikan koleksi.

4 Koin Uang Kuno Yang Paling Diburu Kolektor dengan Harga Mahal

Koin uang kuno yang paling diburu kolektor dengan harga mahal ini memiliki ciri-ciri khusus serta sejarah yang berbeda-beda, oleh sebab itu silakan simak uraiannya pada ulasan ini.

Diantara jenis-jenis koin uang kuno yang mengandung emas yang paling banyak dicari kolektor dan cocok untuk investasi adalah sebagai berikut:

1. Uang Koin Rupiah Emas Rp150 Ribu

Uang koin emas ini dulu salah satu yang di terbitkan Bank Indonesia dan mengandung emas dalam pecahan Rp150 ribu.

Kandungan emas yang ada di dalam koin ini adalah dalam kadar 0,999, dengan berat 6,22 gram, diameter 22 mm, dicetak menggunakan teknik proof.

Uang ini diedarkan mulai 31 Januari 2000, dibuat sebagai bentuk kontribusi BI dalam perbaikan hidup anak-anak Indonesia dan juga dunia.

Baca Juga:Waspada Mpox Jenis Baru, Kemenkes Genjot SATUSEHAT Health Pass, 11 Orang Terjangkit Telah SembuhLulusan SMA Merapat, Penerimaan CPNS 2024 Dibuka, Berikut Daftar Instansi yang Bisa Dimasukkan Lamaran

Oleh sebab itu uang ini ditujukan untuk menghimpun dana kesejahteraan anak-anak di seluruh dunia melalui program The Unicef Children of the World Coin Collection.

Dari sisi muka, uang koin ini bergambar Garuda Pancasila, bertuliskan “BANK INDONESIA”, logo UNICEF, serta tahun penerbitan.

Lalu di bagian belakang terdapat gambar anak laki-laki bermain permainan kuda lumping, memiliki teks “FOR THE CHILDREN OF THE WORLD”, dan nominal sebesar “Rp150.000”.

2. Uang Koin Rupiah Emas Rp300 Ribu

0 Komentar