Dalam rangka mempererat hubungan keluarga, Ikatan Keluarga Besar Sumatera Bagian Selatan (IKABAS) Ciayumajakuning menggelar halalbihalal Grage Hotel, Kota Cirebon, Sabtu (26/4/2025).
Ketua IKABAS Ciayumajakuning AKBP (P) H Mahyudin mengatakan IKABAS terdiri dari lima provinsi. Antara lain Sumatera Selatan, Lampung, Bengkulu, Jambi, dan Bangka Belitung. “Dan yang di sini berarti yang tinggal dan berdomisili di Ciayumajakuning,” kata Mahyudin kepada Radar Cirebon.
“Kita kurang lebih dari 348 kepala keluarga yang tinggal di sini. Kami menyesuaikan diri dan kami titip kepada keluarga besar Sumatera Bagian Selatan untuk pandai-pandai membawa diri, pandai-pandai menjadi warga negara yang baik. Di mana bumi dipijak, di situ bumi dijunjung. Artinya menyesuaikan diri,” papar Mahyudin.
Baca Juga:Soroti Gedung Disnaker dan BPBDGPM Jaga Stok Pangan dan Tekan Inflasi Daerah
Kegiatan halalbihalal, sambung Mahyudin, digelar rutin setiap tahun. Yakni pada bulan Syawal, setelah Hari Raya Idul Fitri. Hal itu bertujuan untuk mempererat hubungan keluarga, agar lebih kompak, saling jaga dan lebih bersatu. “Kami berharap ke depan semakin kompak, semakin menjaga kebersamaan. Kalau ada perbedaan, bukan persoalan. Perbedaan itu untuk mencapai tujuan atau kemajuan,” jelasnya.
Pada kegiatan itu, kaum perempuan menampilkan seni dan tarian khas Sumatera Bagian Selatan. Mahyudin mengaku pihaknya sudah mempersiapkan jauh-jauh hari. “Ibu-ibu dan teman-teman IKABAS yang berlatih rutin untuk menampilkan tarian daerah asal dan lainnya. Alhamdulillah lancar. Ini adalah kebersamaan. Wujud dari kebersamaan itu menjadi bersatu, menjadi kuat untuk kita bersama,” tandasnya. (cep)