Alfamidi Cabang Bekasi Gelar CSR Edukasi Keluarga Balita di Indramayu

CSR Edukasi Keluarga Balita
EDUKASI KELUARGA: Alfamidi menggelar kegiatan CSR Edukasi Keluarga Balita sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, belum lama ini. Foto: ALFAMIDI FOR RADAR CIREBON
0 Komentar

INDRAMAYU – Alfamidi Cabang Bekasi kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kesehatan dan tumbuh kembang anak usia dini melalui kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk Edukasi Keluarga Balita. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Alfamidi Pegagan, Kabupaten Indramayu, belum lama ini, dan disambut antusias oleh masyarakat setempat.

Branch Manager Alfamidi Cabang Bekasi, Gunard menjelaskan bahwa sebanyak 150 balita dari wilayah sekitar turut serta dalam kegiatan tersebut. Program edukasi ini terselenggara berkat kolaborasi antara Alfamidi dengan SGM, Posyandu Nangka, Posyandu Delima, serta Puskesmas Cemara yang berada di Desa Pegagan, Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu.

Mengusung tema “Cegah Kekurangan Zat Besi pada Si Kecil, Dukung Jadi Generasi Maju”, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para orang tua mengenai pentingnya pemenuhan gizi seimbang. Khususnya asupan zat besi, sejak usia dini. Zat besi diketahui memiliki peran penting dalam mendukung pertumbuhan fisik, perkembangan otak, serta daya tahan tubuh anak.

Baca Juga:Ada 109 Personel Polres Indramayu Naik Pangkat, Ini Respon KapolresKuwu Terpilih Sukasari Meninggal Dunia Sebelum Dilantik, Ini Kata DPMD Indramayu

Gunard menambahkan, rangkaian kegiatan dalam CSR Edukasi Keluarga Balita ini cukup lengkap. Di antaranya meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pemberian imunisasi, serta pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi balita yang hadir. Selain itu, para orang tua juga mendapatkan edukasi terkait pola asuh dan pemenuhan gizi yang tepat untuk anak.

Materi penyuluhan kesehatan disampaikan langsung oleh bidan desa, dengan dukungan kehadiran Kepala Puskesmas Cemara. Hal ini menjadi bentuk sinergi antara sektor swasta dan fasilitas layanan kesehatan dalam memperkuat peran posyandu sebagai ujung tombak pelayanan kesehatan masyarakat, khususnya bagi ibu dan balita.

Gunard menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Alfamidi untuk hadir lebih dekat dengan masyarakat. Alfamidi tidak hanya berperan sebagai tempat berbelanja kebutuhan sehari-hari, tetapi juga sebagai ruang kolaborasi yang berkontribusi dalam meningkatkan kualitas kesehatan keluarga dan mempersiapkan generasi penerus bangsa yang sehat dan berkualitas.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Cemara, Bidan Kasini StrKeb menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia mengucapkan terima kasih kepada Alfamidi yang telah memberikan kesempatan dan fasilitas untuk pelaksanaan kegiatan posyandu di lingkungan gerai Alfamidi.

0 Komentar