Dongkrak PAD, Komisi II DPRD Cirebon Dorong Optimalisasi Pajak Daerah

Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon
OPTIMALISASI PAJAK: Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon melakukan rapat kerja bersama Dispenda untuk optimalisasi pajak daerah di tahun 2026, kemarin. FOTO : SAMSUL HUDA/RADAR CIREBON
0 Komentar

RADARCIREBON.ID -Upaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Cirebon kembali menjadi sorotan DPRD.

Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon menegaskan pentingnya optimalisasi pajak daerah dengan pendekatan yang adil, tanpa menambah beban baru bagi masyarakat.

Hal tersebut mengemuka dalam rapat kerja Komisi II DPRD bersama Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Kabupaten Cirebon, kemarin.

Baca Juga:Perkuat Pendidikan Karakter, PDIP Cirebon Buka Program Ayo Ngaji bagi Anak-Anak Pemkab Cirebon Dukung SE Gubernur KDM soal Transparansi Anggaran, Inilah Langkah BKAD

Rapat difokuskan pada pemetaan potensi pajak daerah yang dinilai masih belum tergarap secara maksimal.

Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon, Cakra Suseno SH, menyampaikan bahwa peningkatan penerimaan daerah seharusnya dilakukan melalui pembenahan sistem, terutama dalam hal pendataan dan pengelolaan pajak yang sudah ada.

Menurutnya, langkah tersebut jauh lebih efektif dibandingkan menciptakan jenis pungutan baru.

“Masih banyak potensi pajak yang bisa dioptimalkan. Kuncinya ada pada akurasi data dan pengawasan pengelolaan, bukan dengan menambah beban masyarakat,” ujar Cakra.

Ia menjelaskan, saat ini terdapat 13 jenis pajak daerah yang menjadi kewenangan pemerintah kabupaten.

Dari jumlah tersebut, beberapa sektor dinilai memiliki ruang peningkatan yang cukup signifikan, di antaranya Pajak Barang dan Jasa Tertentu (PBJT) tenaga listrik, PBJT makan dan minum, serta PBJT jasa parkir.

Seiring meningkatnya aktivitas ekonomi di Kabupaten Cirebon, DPRD menilai potensi dari sektor-sektor tersebut perlu digarap lebih serius dan terukur.

Baca Juga:BBQ Home Service Laris Manis Okupansi Aston Cirebon Hotel Tembus 92 Persen di Momen Natal dan Tahun Baru

Melalui rapat kerja ini, DPRD berharap, Bappenda dapat menyusun strategi optimalisasi pajak yang lebih efektif, transparan, dan berorientasi pada kepentingan pembangunan daerah.

Optimalisasi pajak daerah tersebut diharapkan mampu mendongkrak PAD, sekaligus menopang peningkatan kualitas pelayanan publik dan pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Cirebon. (sam)

0 Komentar