3 Rekomendasi Hp 5G Bulan November 2023, Mulai dari 2 Jutaan Aja!

Rekomendasi HP 5G di November 2023
Rekomendasi HP 5G di November 2023
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Berikut ini adalah 3 Rekomendasi Hp 5G terbaik yang bisa kamu dapatkan di bulan November 2023 ini. Penasaran ada apa aja? Simak sampai akhir!

Sinyal 5G atau Generasi Kelima, adalah  sebuah evolusi dari teknologi jaringan seluler yang dirancang untuk memberikan kinerja yang lebih cepat, andal, dan responsif dibandingkan dengan teknologi generasi sebelumnya yakni 4G LTE.

Namun ponsel atau kota di Indonesia yang sudah mendukung fitur 5G ini memang masih belum terbanyak jumlahnya. Sehingga membuat harga dan ketersediaan ponsel biasanya cukup tinggi.

Baca Juga:5 Solusi Untuk Kucing Tidak Mau Makan, Cara Penyiapan Makanan Berpengaruh?Kenapa Kucing Muntah? Apa Penyebab dan Gejalanya? Simak Bahasan Lengkapnya Disini!

Ponsel dengan fitur 5G itu sendiri memiliki sejumlah karakteristik yang membuatnya berbeda dari ponsel dengan teknologi jaringan seluler sebelumnya.

Salah satunya, ponsel 5G dapat menangani lebih banyak perangkat terhubung secara bersamaan di suatu area. Ini membantu mencegah kelebihan kapasitas dan menjaga kualitas sinyal, terutama di area padat pengguna.

Kemudian, soal produktifitas atau gaming ponsel 5G juga cukup diunggulkan berkat latensi rendah. Sehingga pengguna dapat mengalami gameplay yang lebih lancar dan responsif.

3 Rekomendasi Hp 5G Bulan November 2023

Nah, buat kamu yang memang sedang mencari Rekomendasi Hp 5G. Pada artikel kali ini kita akan membahas beberapa ponsel 5G terbaik yang bisa kamu dapatkan di bulan November 2023 ini.

1. Realme 10 Pro+ 5g

Di Rekomendasi Hp 5G pertama, kita punya Realme 10 Pro+ yang hadir dengan desain yang sangat unik dan menarik mata.

Salah satu keunggulan dari hp ini selain sudah mendukung 5G adalah bagian layarnya. Layar hp ini sudah didukung panel AMOLED, memiliki resolusi 1080 x 2412 piksel dan punya refresh rate 120Hz.

Sehingga sudah sangat nyaman untuk dipakai sehari-hari, ataupun secara intensif. Lanjut ke bagian performa, Realme 10 Pro+ ini juga sudah menggunakan chipset Mediatek Dimensity 920.

Baca Juga:7 Tips dan Cara Merawat Anak Kucing Persia atau Kitten Persia, Untuk PemulaBuild Masha Jungle Mobile Legends di Patch Terbaru! Goodbye Masha Build Tank?

Dimana chipset ini sudah termasuk sangat optimal dan bagus di kelasnya. Untuk mengurus program berat ataupun game berat, hp ini tentunya sudah bisa menjalankan hal tersebut dengan lancar.

Kamera yang dihadirkan sendiri sudah cukup lengkap, diantara lain kamera utama autofocus 108 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, kamera selfie 16 MP, dan sudah mendukung perekaman 4K 30 fps.

0 Komentar