7 Orang Tertinggi di Dunia Tingginya Bisa Mencapai 2,72 Meter

ORANG
7 Orang Tertinggi di Dunia Tingginya Bisa Mencapai 2,72 Meter
0 Komentar

RADARCIREBON.ID Setiap orang memiliki tinggi badan yang berbeda-beda. Tinggi badan sangat dipengaruhi oleh faktor genetik dan nutrisi yang dikonsumsi sejak kecil.

Namun, tahukah Anda kalau ternyata ada beberapa orang yang mendapatkan predikat orang tertinggi di dunia. Siapakah mereka? Simak penjelasannya berikut ini.

Daftar Orang Paling Tinggi di Dunia

Jika Anda memiliki pertanyaan, siapa manusia tertinggi di dunia? Maka sebaiknya Anda menyimak penjelasan di bawah ini karena kami akan mengulas seputar orang yang tinggi badannya di atas rata-rata manusia pada umumnya.

Baca Juga:7 Rekomendasi Nasi Goreng Spesial Terenak di Cirebon5 Pantai Di Pulau Jawa yang Dihuni Oleh Sosok- Sosok Misterius dari Dimensi Ghaib

1. Robert Wadlow

Di posisi pertama ada Robert Wadlow yang menjadi orang tertinggi di dunia dengan tinggi badan mencapai 2,72 meter.

Tinggi badan tersebut membuat ia mendapatkan rekor dari Guinness World Record sebagai orang yang paling tinggi di dunia.

Selain tinggi badannya di atas rata-rata, ukuran sepatu Robert juga lebih besar dibandingkan dengan manusia pada umumnya. Robert memiliki ukuran kaki 47 cm lebih besar dari ukuran kaki manusia lainnya.

2. John Rogan

John Rogan juga memiliki tinggi badan 2,72 meter sama seperti Robert. Rogan berasal dari Amerika. Ia mengalami perubahan bentuk saat umurnya 13 tahun.

Namun orang tertinggi di dunia satu ini telah meninggal dunia pada September 1905 saat umurnya menginjak 37 tahun akibat komplikasi ankilosis. Penyakit ini menyebabkan radang sendi, khususnya sendi pada tulang belakang.

3. John Carrol

Di posisi ketiga ada John Carrol yang menjadi orang paling tinggi di dunia. Pria ini berasal dari Amerika dan memiliki tinggi badan 2,64 meter.

Dia mengalami pembesaran abnormal pada tangan dan kaki. Saat usianya 16 tahun, tinggi badannya meningkat dengan cepat. Sama seperti John Rogan, Carrol juga meninggal saat berusia 38 tahun.

Baca Juga:Dijamin Merinding Kayak di Disko! Inilah 6 Tanda Makhluk Halus Ada di Sekitar Kamu7 Manfaat Mengkonsumsi Buah Pisang untuk Kesehatan Tubuh

4. Leonid Stadnyk

Tak hanya di Amerika, manusia tertinggi di dunia juga ada yang berasal dari Ukraina. Ia bernama Leonid Stadnyk dengan tinggi badan mencapai 2,57 meter.

Saat usianya 13 tahun, Leonid pernah menjalani operasi untuk mengangkat tumor di otaknya dan melepaskan hormon pertumbuhan yang tidak normal. Ia meninggal dunia pada umur 44 tahun karena mengalami pendarahan otak secara mendadak.

0 Komentar