Begini Perbedaan Makeup Jadul dan Make Up Sekarang, Salah Satu Faktornya Adalah Karena Faktor Tradisi

Make Up
Make Up
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID – Artikel Berikut ini Akan Membahas Tentang Faktor Perbedaan Makeup Jadul dan Make Up Sekarang

Wanita dan makeup tidak bisa dipisahkan. Faktanya, upaya mempercantik diri itu nyatanya sudah ada sejak zaman nenek moyang kita.

Tidak hanya untuk mempercantik diri, makeup juga menjadi salah satu cara untuk menyamarkan ke tidak sempurnaan pada wajah.

Namun, seiring perkembangan zaman, tren makeup banyak mengalami perubahan.

Baca Juga:Banyak Manfaat Loh Ternyata! Ternyata Air Mawar Viva Jadi Rahasia Kecantikan Kulit Perempuan di Indonesia5 Merek Lipstik Jadul yang Paling Legendaris yang Tetap Berjaya dan Ada hingga Kini, Ada yang Kamu Masih Pakai?

Seorang Profesional Make Up Artis, Yulia Maria menjelaskan banyak perbedaan menonjol pada tren makeup zaman dahulu dengan zaman sekarang.

Menurutnya, tidak seperti zaman dahulu, makeup kini banyak memiliki referensi karena adanya kecanggihan di era digital.

“Setahu aku dengan era yang terus berkembang makeup juga ikut berkembang,” ujar Yulia

“Zaman sekarang orang bisa belajar makeup sendiri, jadi tahu mana makeup yang cocok dan bagus yang sedang tren. Salah satunya, tren makeup yang soft dan minimalis,” ucapnya lagi.

Yulia melanjutkan, tren makeup zaman dulu lebih menonjolkan pada tampilan yang lebih bold dan pemilihan warnanya lebih sedikit.

Sedangkan pada masa kini, selain makeup minimalis seperti tren ‘makeup no makeup’, makeup bold juga tetap digandrungi, namun pemilihan warnanya lebih banyak, dan mix and match warnanya cenderung menyatu sama lain.

“Jadi tren Make Up bold zaman sekarang tuh lebih kekinian atau nggak bikin medok. Kalau bold jadul kan kebanyakan masih banyak menggunakan pakem lipstik warna merah, eyeshadow warna hijau misalnya.

Baca Juga:5 Rekomendasi Bedak Jadul Terbaik yang Sangat Cocok untuk Nostalgia, Ada Fanbo dan KellyWajib Tahu 5 Bedak Jadul Lokal yang Paling Legendaris dan Hits Pada Zamanya Salah Satunya Ada Bedak Tabur Marcks!

Nah, kalau zaman sekarang pemakaian warnanya lebih ke warna-warna bold cerah seperti kuning, pink, lilac, dan lainnya,” tuturnya.

Meski pun memiliki perbedaan trik riasan, Yulia menyebut secara tradisi makeup zaman sekarang dan dahulu kala juga tidak bisa disatukan hingga kini.

Misalnya, tradisi untuk melakukan puasa bagi para calon pengantin yang akan dirias, atau untuk MUA itu sendiri.

“Kalau Make Up pengantin zaman dulu kan ada kepercayaan kalau pengantinnya atau MUA-nya disuruh puasa dulu, karena biar manglingi. Zaman sekarang juga masih ada kepercayaan seperti itu,” tutur Yulia.

0 Komentar