RADARCIREBON.ID – Wajib tahu bagi kalian yang ingin berwisata ke Lembah Cilengkrang. Berikut ini harga tiket, foto, lokasi, fasilitas dan spot foto di Wisata Lembah Cilengkrang.
Kota Kuningan tidak hanya terkenal dengan wisata sejarahnya saja, namun banyak juga wisata alam yang berhasil menarik perhatian para wisatawan, salah satu contohnya adalah adalah Wisata Alam Lembah Cilengkrang.
Nah, di Lembah Cilengkrang Anda akan disajikan keindahan alam yang luar biasa. Alamnya yang asri dengan udara alami. Cocok untuk melupakan sejenak rutinitas sehari-hari yang sibuk dan sangat melelahkan.
Baca Juga:Inilah 7 Obat Pelancar Haid bagi Remaja Putri Beserta Aturan MinumnyaWajib Tahu! Inilah 5 Jenis Obat Pelancar Haid di Apotik
Lembah Cilengkrang yang terletak di Desa Pajambon, Kecamatan Kramatmulya, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat ternyata punya potensi wisata yang sangat menakjubkan.
Walaupun, wisata Lembah Cilengkrang berada di tengah hutan. Kawasan Lembah Cilengkrang berada di kaki Gunung Ciremai sebelah timur.
Karena wisata Lembah Cilengkrang masuk ke dalam kategori wisata alam, maka memunculkan daya tarik yang dimiliki oleh Lembah Cilengkrang.
Hampir semua yang ada disini masih bernuansa alami. Disini terdapat beberapa curug, lingkungan hutan, perbukitan, habitat beberapa hewan langka dan lain sebagainya.
Jika Anda berada di Kuningan, maka tidak ada salahnya jika anda mencoba destinasi wisata yang satu ini. Keindahan alam Lembah Cilengkrang sangat kaya, tentu saja membuat anda betah berlama-lama di Lembah Cilengkrang.
Di tempat ini telah disediakan area parkir yang luas. Toilet umum, kamar mandi juga ada. Jika anda seorang muslim dengan berkewajiban menjalankan ibadah shalat, anda tidak perlu khawatir karena disini terdapat musholla. Ada juga pos keamanan.
Untuk soal mengisi perut, di kawasan Lembah Cilengkrang akan ditemui banyak pedagang-pedagang warung-warung kecil yang berjualan untuk menafkahi hidupnya. Anda bisa membeli berbagai macam makanan, mulai dari gorengan hingga makanan berat khas sunda.