BUS LEWAT BEBER, Ini Rute Talaga Langit Cirebon, Tempat Wisata Kekinian dengan Tarif Hanya 15 Ribu, Yuk Liburan!

talaga langit cirebon
Tampak kendaraan parkir di kawasan wisata Talaga Langit Cirebon. Foto: Dok Talaga Langit Cirebon.
0 Komentar

Jam Operasional Talaga Langit Cirebon

Sementara mengenai jam operasional atau jam buka dan jam tutup Talaga Langit Cirebon, pengelola memberlakukan buka setiap hari.

Jadi pengunjung mau datang pada hari apa saja, lokasi wisata murah meriah ini pasti buka. Artinya gak harus weekend. Kapan saja bisa kok.

Nah, sementara jam buka, Talaga Langit ini buka mulai pukul 07.00 WIB hingga tutup pada pukul 17.00 WIB.

Baca Juga:MUI SELIDIKI AL ZAYTUN, Ini Hal Spesifik yang Jadi Sorotan, Mulai Gerak Pertengahan Juni 2023YUK CEK BANSOS JUNI 2023, Ada BPNT Cair 400 Ribu Rupiah, Ini Link yang Disediakan untuk Cek Nama Anda

Yang pertama, rute Talaga Langit Cirebon bisa dilalui dari Kecamatan Mundu atau dari kawasan Perumnas Kota Cirebon.

Kawasan Perumnas Kota Cirebon memang bersebelahan dengan Kecamatan Mundu. Nanti pengunjung akan mendapati Danau Setupatok yang akan menjadi panduan pertama menuju Talaga Langit.

Ketika akan menuju Talaga Langit, tepat tak jauh dari kediaman Ustad Ujang Busthomi, rute akan mulai menanjak. Tapi tidak panjang.

Karena itu, bus besar tak disarankan melalui jalur ini. Tapi kendaraan pribadi seperti roda dua maupun roda empat bisa melewati jalur ini.

Nah, rute kedua, adalah rute yang bisa dilalui bus besar. Yakni rute yang ditempuh melalui Kecamatan Beber, Kabupaten Cirebon.

Melewati rute Beber sendiri tak ada tanjakan. Sehingga bus besar disarankan untuk melalui jalur ini menunju tempat wasata Talaga Langit Cirebon.

Itulah informasi mengenai rute Talaga Langit Cirebon, salah satu tempat wisata kekinian dan tempat wisata murah meriah di Cirebon. Yuk liburan. (*)

0 Komentar