Cara Budidaya Ikan Arwana untuk Pemula

IKAN ARWANA
Cara Budidaya Ikan Arwana untuk Pemula
0 Komentar

6. Pemberian Probiotik untuk Ikan Arwana

Seperti yang sudah diketahui, pemberian probiotik untuk ikan arwana sangat berguna untuk pertumbuhan dan perkembangan ikan arwana.

Perlu Anda ketahui juga, dilansir dari Kementerian Perikanan dan Kelautan (kkp.go.id) dalam memaksimalkan kualitas pakan tentunya dibantu dengan penambahan probiotik yang dapat meningkatkan:

  • Pertumbuhan ikan arwana
  • Konversi pakan
  • Kelulushidupan ikan arwana

Tentu saja dalam memilih probiotik, Anda bisa menggunakan probiotik ikan yang terbuat dari bahan-bahan organik yang juga mengandung bakteri baik, dalam menjaga kualitas air maupun pada masa perawatan.

Baca Juga:5 Stadion Terbesar di DuniaApa Itu Paintball dan Apa Manfaatnya Main bagi Kesehatan

Sebagai contoh, Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan adalah suplemen dan probiotik terbaik yang mengandung 5 jenis bakteri terbaik, yaitu:

  • Pseudomonas alcaligenes
  • Micrococcus roseus
  • Bacillus brevis
  • Bacillus pumillus
  • Bacillus mycoides.

Berikut ini adalah manfaat dari penggunaan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan pada ikan arwana:

  1. Memperbaiki sistem pencernaan ikan arwana. Sehingga makanan yang dimakan ikan arwana bisa terserap secara sempurna oleh tubuh ikan.
  2. Sistem pencernaan ikan yang baik dan kemampuannya dalam menyerap makanan terbukti bisa mempercepat umur panen.
  3. Menghemat biaya pembelian pakan pelet, karena penggunaan produk GDM Organik pada saat persiapan kolam bisa menumbuhkan plankton dan pakan alami yang bermanfaat sebagai pakan tambahan ikan arwana.
  4. Mempercepat pertumbuhan ikan arwana, karena bakteri Bacillus pumillus dan Bacillus mycoides dalam produk GDM Organik secara enzimatis bermanfaat untuk meningkatkan nafsu makan dan kecernaan pakan ikan arwana.
  5. Menjaga kualitas air, karena kandungan bakteri yang terkandung didalam produk GDM Organik dapat mengurangi kandungan amoniak dalam air.
  6. Menjaga kondisi ikan arwana agar tidak mudah sakit. Ini dikarenakan kandungan bakteri Bacillus breivs, Bacillus pumillus dan Bacillus mycoides ini mampu menciptakan antibiotik alami yang bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan ikan arwana terhadap cekaman bakteri, jamur ataupun virus penyebab penyakit.

Mengetahui begitu banyaknya manfaat pengaplikasian produk GDM Organik, berikut cara mengaplikasikan probiotik pada budidaya ikan arwana dengan dosis berikut:

  1. Sediakan air dalam ember kecil.
  2. Tuangkan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan ke dalam air tersebut, dengan dosis 6 ml/m2.
  3. Aduk larutan tersebut hingga homogen.
  4. Kocorkan secara merata larutan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan yang sudah dibuat ke seluruh permukaan kolam.
  5. Ulangi pengaplikasian larutan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan tersebut ke ikan arwana setiap 10 hari sekali.
  6. Pengaplikasian Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Perikanan secara rutin juga sangat bermanfaat untuk mencegah serangan penyakit. Sehingga Anda tidak perlu melakukan banyak biaya untuk pembelian probiotik dan anti bakteri, anti virus ataupun anti jamur.
0 Komentar