H-8 Tak Boleh Jualan di Sisi Jalan

H-8 Tak Boleh Jualan di Sisi Jalan
0 Komentar

CIREBON- Giliran Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol Suntana berkunjung ke Cirebon. Didampingi Dir Lantas Polda Jabar Kombes Pol Romin Thaib, rombongan  memantau kesiapan petugas untuk mengamankan arus mudik di jalur pantura.
Dalam kunjungan kemarin, Irjen Suntana mengecak Pos Pelayanan Weru, Kabupaten Cirebon. “Kunjungan beliau (kapolda, red) mendadak, dalam rangka mengecek jalur pantura. Sampai di Kabupaten Cirebon beliau kebetulan mampir mengecek kesiapan di Pos Pelayanan Weru,” papar Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman melalui Kasat Lantas Kompol Alan Haikel kepada Radar Cirebon.
Sampai di Pos Pelayanan Weru, Kapolda mengecek perlengkapan dan fasilitas di pos pelayanan agar benar-benar siap digunakan untuk mengamankan mudik lebaran. Selain itu, Kapolda juga memastikan kesiapan para petugas agar memberikan pelayanan prima kepada para pemudik. “Beliau memastikan kesiapan kita untuk menghadapi arus mudik,” kata Haikel.
Menurut Haikel, di Kabupaten Cirebon ada tiga titik pasar tumpah yang menjadi titik perhatian mereka. Antara lain Pasar Tegalgubug, Pasar Minggu Palimanan, dan Pasar Gebang. “Kalau pasar tumpah kategorinya dadakan. Bukan yang rutin berjualan. Di Kabupaten Cirebon, pasar tumpah itu ya Pasar Tegalgubug dan Pasar Ikan Gebang. Pasar Minggu Palimanan, bisa masuk pasar tumpah. Kalau Pasar Pasalaran tidak termasuk,” jelas Kompol Alan Haikel.
Dalam pengamanan nanti, pihaknya memastikan agar setiap pedagang di pasar tumpah tidak berjualan di bahu jalan. Salah satunya di Pasar Tegalgubug, yang kerap kali penjualnya berjualan di badan Jalan.
Terpisah, Kapolsek Arjawinangun Kompol Sayidi menegaskan arus mudik 2022 nanti harus berjalan lancar. Karena itu, setiap pedagang yang berjualan di pinggir jalan diimbau untuk masuk ke pasar. “Pada H-8 dipastikan sudah tidak ada pedagang Oasar Tegalgubug yang berjualan di bahu jalan. Kalau ada yang berjualan di bahu jalan akan kami minta untuk masuk,” jelas Kompol Sayidi.
Tercatat oleh petugas, ada sekitar 60 pedagang yang berjualan di pinggir jalan. Mereka kini tengah diberikan edukasi dan sosialisasi oleh petugas Polsek Arjawinangun agar tidak berjualan di pinggir jalan. Jadi, nanti mulai hari Selasa (26/4) sudah tidak ada pedagang yang berjual di pinggir jalan.

0 Komentar