CIREBON, RADARCIREBON.IDÂ – Jelang peringati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia tahun 2023, inilah 10 ide lomba 17 Agustus yang unik, menarik dan juga lucu.
Lomba dalam memperingati hari ulang tahun kemerdekaan sudah menjadi sebuah tradisi tersendiri di kalangan masyarakat Indonesia.
Selain serangkaian upacara dan seremoni, ada banyak kegiatan yang diselenggarakan di berbagai tempat. Mulai dari tingkat nasional hingga lingkup terkecil sekalipun di pelosok-pelosok desa.
Baca Juga:Ini Dia 5 Parfum Zara Dengan Aroma Mewah dan Super Enak Wanginya! Ada Yang Pernah Coba?Inilah Petunjuk Yang Benar, Cara Memakai Bedak Pixy Agar Wajah Putih 100 % Tanpa Flek Hitam, Yuk, Simak Caranya!
Adapun kegiatan yang diselenggarakan biasanya sangat beragam, mengikuti budaya setempat. Tradisi tahunan ini sudah berlangsung lama dan menjadi kesadaran nasional yang secara sadar diakui sebagai wujud memperingati kemerdekan Negara Kesatuan Rebulik Indonesia.
Selain sebagai wujud memperingati kemerdekaan, lomba-lomba ini juga dimaksudkan untuk mempererat tali persaudaraan antar warga di daerah setempat.
Inilah 10 Ide Lomba 17 Agustus Yang Unik, Menarik dan Lucu
1. Estafet Sarung
Ide lomba 17 Agustus yang pertama yang bisa dilakukan untuk mengisi peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yakni estafet sarung.
Lomba yang mengharuskansetiap pesertanya terdiri dari beberapa kelompok atau grup beradu cepat dalam memindahkan sarung secara bergantian.
Bagi peserta menjadi lima orang atau lebih yang kemudian setiap timnya berdiri jajar dan saling bergandengan. Setelah itu, setiap tim akan diberi satu sarung yang akan dikalungkan ke leher peserta pertama hingga peserta terakhir dalam tim tersebut tanpa melepaskan genggamannya.
Tim yang dalam kurun waktu tertentu paling cepat menyelesaikan misi estafet sarung ini dialah pemenangnya.
2. Balap Kodok
Baca Juga:15 Parfum Minimarket Yang Murah Punya Aroma Mewah dan Segar, Wanginya Awet Bikin Candu!Inilah 5 Petunjuk Praktis Menggunakan Lidah Buaya Yang Tepat Agar Wajah Putih dan Cerah Seketika, Begini Caranya!
Ide lomba 17 Agustus berikutnya yakni balap kodok. Pada lomba satu ini setiap peserta merupakan peserta perseorangan yang akan mengikuti balapan kodok.
Setiap peserta nantinya akan dimasukkan ke dalam karung sembari menggunakan helm motor yang kemudian akan beradu cepat dengan cara jalan jongkok.
Dalam batas jarak terakhir atau garis finish yang sudah ditentukan, setiap peserta yang berhasil mencapai garis finish pertama dianggap sebagai pemenang perlombaan ini.