Minat Baca Di Indonesia Masih Rendah? Cari Tahu 5 Manfaat Penting Dari Membaca. Sebagian Besar Bisa Mengubah Hidupmu

minat baca
Minat Baca Di Indonesia Masih Rendah? Cari Tahu 5 Manfaat Penting Dari Membaca. Sebagian Besar Bisa Mengubah Hidupmu. Foto: IST-radarcirebon.id.
0 Komentar

– Yang terakhir, disaat mendapatkan ilmu ketika membaca, mereka selalu berpikir “hal apa lagi yang belum saya ketahui?”.

4. Melatih Diri Untuk Bijak Memilih Informasi

Bacaan yang bagus seharusnya memberi manfaat sebagai penerang dalam kegelapan. Artinya, mereka yang membaca sudah pasti tidak akan tersesat. Jika tidak membaca, hendaknya mereka bertanya.

Mereka cenderung lebih teliti dalam mengartikan suatu bacaan. Apa yang mereka lihat dan baca, belum tentu benar, apalagi yang mereka dengar. Karena itu, sumber bacaan yang mereka baca tidak cukup satu saja, tapi harus dari berbagai sumber yang pastinya terpercaya.

5. Sebagai Sarana Healing

Baca Juga:3 Tips Multitasking Yang Bikin Enjoy. Punya Banyak Kesibukan? Simak Cara Efektif Mengatasinya.

Bukan hanya tubuh kita yang perlu asupan makanan, otak kita pun perlu asupan. Yaitu bacaan yang bisa membuat otak kita bekerja dengan semestinya.

Sebagian besar orang yang gemar membaca lebih senang meluangkan waktunya di perpustakaan. Menghirup aroma buku yang khas, dengan suasana yang tenang, sambil membaca buku yang disukai.

Tentunya ini bisa menjadi salah satu self healing yang mudah didapati, hemat biaya, dan yang paling penting adalah kesehatan mental kita bisa tetap terjaga.

Itu dia 5 manfaat yang bisa kita dapatkan dari membaca. Tentunya akan mengubah diri kita dalam berbagai aspek, dan pastinya hidup akan jauh lebih bermakna untuk kita jalani dengan penuh rasa tanggung jawab.

Kalau manfaatnya saja sekeren itu, jangan pernah malas lagi untuk mengembangkan minat baca pada dirimu. Rasakan perubahan yang terjadi padamu, setiap kamu menyelesaikan satu buku bacaan. (*)

 

0 Komentar