Ngak Perlu Deodoran Cukup Pake Tawas Cara Menghilangkan Bau Ketiak Yang Ngak Sedap

MANFAAT TAWAS BUAT HILANGKAN BAU KETIAK YANG NGAK SEDAP
MANFAAT TAWAS BUAT HILANGKAN BAU KETIAK YANG NGAK SEDAP
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Bau Badan seringkali mengganggu rasa nyaman dan membuat tidak percaya diri karena baunya sendiri begitu menyengat apalagi baunya seperti kambing yang belum mandi . Apalagi bila Anda termasuk orang yang sering mengeluarkan keringat berlebih, terkadang keringat jadi asam, akibatnya bau dari badan Anda akan sangat menganggu, terutama orang-orang sekitar Anda.

Untuk mengatasinya banyak orang yang mengambil jalan pintas dengan menyemprotkan parfum atau deodoran. Namun, efeknya ketika seharian Anda beraktivitas di luar ruangan, keringat masih bisa menyebabkan bau badan, ketika tercampur dengan bau parfum baunya semakin tidak enak dan terkadang membuat mual orang-orang di sekitar Anda.

satu cara untuk mengatasi bau badan adalah dengan menggunakan tawas. Tawas lebih sering dikenal sebagai benda yang berguna untuk menjernihkan air yang keruh. Namun, tawas juga berguna untuk menghilangkan bau badan yang sangat menganggu.

Baca Juga:Resep Ongol-Ongol Singkong Berbahan Ubi Kuning Yang Enak Dan Manis Cocok Buat Jajanan Arisan RumahResep Ongol-ongol Ubi Ungu Yang Manis Dan Gurih Kenyal Enak

Tawas adalah garam mineral alami dengan kandungan kalium atau potasium, serta memiliki sifat astringen atau mengencangkan jaringan dan antibakteri. Tawas juga di kenal sebagai kalium aluminium sulfat.

Hilangkan Bau Badan dengan Tawas

Tawas yang masih berbentuk bongkahan bisa direndam dulu dalam air bersih dan biarkan sampai larut. Setelah larut, ambil bongkahan tawas tersebut dan gosokkan ke ketiak. Jangan lupa bersihkan ketiak terlebih dahulu sebelum digosok oleh tawas.

Anda bisa menganggapnya sebagai deodoran. Namun, Anda harus berhati-hati ketika menggosokkan tawas ke ketiak, karena penggunaannya yang buru-buru bisa melukai dan menyebabkan iritasi pada kulit ketiak.

Setelah Anda menggosok ketiak dengan bongkahan tawas tersebut, diamkan terlebih dahulu hingga tawas mengering di ketiak Anda. Jangan dibilas ataupun dilap untuk hasil maksimal.

Kedua, cara hilangkan bau badan dengan tawas bubuk. Tawas bubuk pada dasarnya lebih gampang digunakan. Anda cukup mencampurkan tawas bubuk dengan sedikit air hingga hingga larut dalam air. Kemudian serap air tawas dengan handuk kecil. Lalu kompres ketiak Anda dengan handuk kecil tersebut, biarkan hingga kering.

0 Komentar