Puting Beliung Terjang Kongsijaya

0 Komentar

Akibat kejadian itu, kata Sutarjo, pemerintah desa sempat kesulitan untuk melakukan pendataan berapa banyak kerusakan yang diakibatkan angin puting beliung karena akses penerangan jaringan listrik padam. “Hanya mengandalkan laporan dari warga,” tandasnya.
Pihaknya, kata Sutarjo, langsung berkoordinasi dengan Polsek dan Koramil untuk melakukan pembersihan jalan. “Alhamdulillah sampai selesai bisa dilintasi kembali,” ujarnya.
Namun, menjelang pagi hingga siang hari pemerintah desa dibantu anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Indramayu melakukan proses assesment dampak angin kencang, dan terus melakukan pembenahan dan pembersihan kerusakan yang disebabkan bencana tersebut.
“Bersama BPBD Indramayu dan warga, dikatahui sebanyak 17 rumah rusak dua diantaranya rusak parah dan 50 pohon tumbang. Saat ini yang bisa kami lakukan hanya penanganan sebisa kami saja, untuk bantuan kami akan koordinasikan dengan pihak BPBD dan Tagana,” ujarnya.
Sutarjo berharap, pihak terkait yang memelihara jalan pantura bisa melakukan pemangkasan pohon-pohon besar, serta PLN dapat memangkas ranting-ranting pohon di jalur kabel. (oni) 

0 Komentar