RADARCIREBON.ID- Realme GT5 di Indonesia Akhirnya Terjawab, Telepon Genggam Ideal untuk yang Butuh Banyak Ruang Penyimpanan.
Kabar Realme GT5 di Indonesia memang kadung menyita perhatian. Hal ini wajar, karena telepon genggam yang satu ini hadir dengan teknologi fast charging Supervooc 240 Watt, di mana bisa mengisi daya dari 2% ke 100% dalam waktu tak lebih dari 15 menit.
Kelebihan lainnya dari smartphone Realme GT5 adalah telah dilengkapi chipset Snapdragon 8 Gen 2 dan memori RAM sebesar 24GB.
Baca Juga:Pelamar CPNS dan PPPK Gugur karena 3 Hal Ini, Jangan Lakukan! Pendaftaran Dibuka sampai 9 Oktober 2023Saat BRI Salurkan KUR hingga Rp270 Triliun, Apa Saja Ketentuan yang Berubah? Simak Lengkap dengan Tabel Angsuran Ringannya di Sini
Realme GT5 punya layar OLED 6,74 inci, resolusi 1.5K, dan refresh rate 144Hz. Dapur pacunya ditenagai chipset Snapdragon 8 Gen 2 dengan proses fabrikasi 4 nm.
Selanjutnya, keunggulan Realme GT5 adalah memori internalnya mencapai 1 Terabyte dengan jenis UFS 4.0. Ini sekaligus menjadikan Realme GT5 sebagai pilihan paling ideal untuk mereka para pengguna yang butuh banyak ruang penyimpanan.
Tak hanya soal keunggulan performa, hape Realme GT5 ini juga menawarkan kamera belakang 5 buah dengan sensor utama 50 MP.
Kapasitas baterainya 5.240 mAh dengan opsi pengisian cepat 150W atau 4.600 mAh dengan fast charging 240W. Untuk konektivitas, ponsel ini mendukung Wi-Fi 7, Bluetooth 5.3, dan NFC.
Realme GT5 memiliki desain yang unik, bekerja sama dengan BYD Electronics untuk membawa tampilan punggung bernama ‘Miracle Glass’.
Ya, Realme GT5 merupakan smartphone yang menjanjikan banyak keunggulan.
Melihat Kelebihan dan Kekurangan realme 11 Pro 5G Hp Spek Dewa Tapi Harga Seimbang
Realme GT5 di Indonesia Akhirnya Terjawab
Nah, mengenai smartphone Realme GT5 di Indonesia akhirnya terjawab, di mana dipastikan tak akan rilis di Indonesia.
Baca Juga:Inilah Update Terbaru Harga Tiket Masuk Situ Cipanten, Wisata Wajib kalau Liburan ke MajalengkaDari Bandung Liburan ke Majalengka lewat Tol Cisumdawu Gak Sampe Sejam, Ini Deretan Tempat Wisata Favorit Menawarkan Pesona Alam Majalengka
Pihak Realme Indonesia melalui Public Relations Lead Realme Indonesia, Krisva Angnieszca, memastikan bahwa Realme GT5 tak akan hadir di Indonesia.
Dikutip dari Jabar Ekspres pada Kamis 28 September 2023, disebutkan alasan kenapa Realme GT5 tak hadir di Indonesia. Yakni karena adanya aturan baru Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) yang mengharuskan perangkat dirakit di Indonesia.