Melihat Kelebihan dan Kekurangan realme 11 Pro 5G Hp Spek Dewa Tapi Harga Seimbang

HP YANG BAGUS BUAT GAMING KAMU NIH OKE LIHAT SELENGKAPNYA .
HP YANG BAGUS BUAT GAMING KAMU NIH OKE LIHAT SELENGKAPNYA .
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Model Hp Realme Akan Muncul Lagi Beberapa Hari Dari sekarang, Realme kembali merilis smartphone terbarunya dengan desain yang sangat berbeda dari sebelumnya, yakni Realme 11 Pro 5G Series.

Perangkat tersebut merupakan HP kelas midrange atau menengah ke atas yang datang dengan desain mewah dan elegan. Di banding generasi pendahulunya, handphone ini membawa peningkatan aspek desain yang nampak signifikan.

Tidak ayal tampang cakep yang di bawa oleh realme 11 Pro 5G mampu membuatnya tampil segar. Tak hanya jual tampang, HP midrange satu ini juga datang dengan beragam spesifikasi tinggi lain yang membuatnya kian layak di pertimbangkan.

Baca Juga:Apakah Benar Ramuan Jeruk Nipis Dan Kecap Dapat Menyembuhkan Batuk Dan Dahak Pada Seseorang ??Inilah Hal-Hal yang Menarik Tentang Film Barbie Yang Lagi Hits Dan Booming Sekarang

Tidak hanya desain body yang berubah, mulai dari chipset, layar hingga kamera juga di perbarui. Kamera di letakkan di bagian tengah dan bentuknya yang unik mirip frame. Ada 2 seri yang tersedia di Indonesia, yakni Realme 11 Pro 5G dan 11 Pro+. Berikut review Realme 11 Pro 5G, serta perbedaan antara keduanya.

realme 11 Pro 5G sudah menggunakan realme UI 4.0 berbasiskan Android 13 yang memiliki tampilan sederhana dan ikon intuitif sehingga memudahkan penggunanya dalam melakukan navigasi ponsel.

Sesuai dengan nama serinya, realme 11 Pro 5G sudah mendukung jaringan 5G dengan kecepatan download hingga 2,77 Gbps dan upload hingga 1,25 Gbps. Tentunya ada beberapa kelebihan dan kekurangan lain yang perlu diketahui bagi kamu yang ingin meminang ponsel besutan realme ini.

Dari segi desain hingga spesifikasi baik Realme 11 Pro 5G maupun 11 Pro+, perbedaannya sangatlah tipis. Ketika pertama kali lihat desainnya, tidak berasa seperti HP Realme. Ternyata konsep desain Realme 11 Pro 5G Series adalah hasil kolaborasi dengan Matteo Menotto, mantan designer dari Gucci.

Realme 11 Pro Series mengeluarkan dua pilihan warna yaitu sunrise beige dan satu lagi warna astral Black. adanya lensa ultra wide buat motret pemandangan atau arsitektur gedung-gedung. Jadi, untuk kamu yang suka bidang fotografi, lebih baik memilih Realme 11 Pro+ karena ada lensa ultra wide pada kameranya.

Kelebihan realme 11 Pro 5G

1 .  Kinerja Lancar Untuk Gaming

kinerja pacu realme 11 Pro 5G di percayakan pada chipset MediaTek Dimensity 7050 (6nm) Octa-Core 2,6 GHz yang didukung MediaTek HyperEngine agar dapat menjalankan game secara optimal.

0 Komentar