Reses, Ali Akbar Ajak Terapkan 3M

Reses, Ali Akbar Ajak Terapkan 3M
RESES: Anggota DPRD Indramayu dari Fraksi Partai Gerindra M Ali Akbar SP saat menggelar reses di Kecamatan Lelea, kemarin. ISTIMEWA/ RADAR INDRAMAYU
0 Komentar

 
INDRAMAYU- Anggota DPRD Indramayu dari Fraksi Partai Gerindra, Ali Akbar SP menggelar reses di Desa Tunggul Payung, Kecamatan Lelea, Senin (12/10).
Dalam kegiatan itu, Ali Akbar tidak hanya menampung aspirasi warga di masa pandemi Covid-19, tetapi juga mengajak warga untuk menerapkan protokol kesehatan (prokes) berupa 3M yakni memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.
Ali Akbar juga mendorong percepatan pembangunan modernisasi saluran irigasi di Kabupaten Indramayu, terutama saluran irigasi di wilayah barat Indramayu. “Pasokan air sangat penting untuk menunjang keberhasilan pertanian di Indramayu,” katanya.
Mengingat, kata Ali Akbar, Kabupaten Indramayu merupakan lumbung padi nasional. “Semoga pelaksanaan modernisasi saluran Cipeleng bisa segera terlaksana agar kebutuhan pasokan air bagi petani wilayah barat Indramayu bisa terpenuhi,” ujarnya.
Terkait dengan persoalan pandemi Covid-19, Ali Akbar kembali menekankan agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan. “Jangan lupa mencuci tangan, menjaga jarak, dan  memakai masker saat beraktivitas di luar rumah. Apabila hal tersebut dapat dijalankan secara konsisten akan berdampak positif mengurangi risiko dari terpapar Covid-19,” tuturnya.
Ditegaskan Ali Akbar, jika konsisten dan disiplin menerapkan prokes, bisa memutus penyebaran virus corona. “Mari biasakan diri menerapkan prokes yang benar, karena untuk memutus penyebaran virus corona butuh kesadaran kita semua,” ujarnya.
Selain itu, ia juga berpesan kepada masyarakat untuk berpartisipasi ikut serta menyukseskan pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Indramayu yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020. “Mari sukseskan Pilkada Indramayu, jangan golput gunakan hak konstitusional anda pada Pilkada nanti dengan mendatangi TPS dan tetap menerapkan protokol kesehatan,” pungkasnya. (oni/opl) 
 

0 Komentar