Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia 2023, 4 Tim Kuat Menanti Skuad Garuda, Siapa Saja?

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia ditunggu empat tim kuat jika lolos 16 besar Piala Asia 2023. Foto: antara
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Nasib Timnas Indonesia dalam 16 besar Piala Asia 2023 ditentukan hari ini dengan melihat hasil pertandingan terakhir grup B dan C.

Jika hasil akhir pertandingan grup B dan C sesuai yang diharapkan, maka hasil laga Timnas Indonesia Kontra Jepang sudah tidak diperhitungkan lagi.

Diketahui, ada empat negara calon lawan Timnas Indonesia jika berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Keempat tim tersebut yakni Korea Selatan, Qatar, Australia, dan Uzbekistan.

Baca Juga:Hari Ini Timnas Indonesia Dipastikan Lolos 16 Besar Piala Asia 2023, Filip Nguyen: Indonesia Setara JepangInilah Khasiat Batu Akik Ampar Sunan Gunung Jati, Sekaligus Salah Satu Mustika Tanah Jawa

Peluang Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 masih terbuka. Skuad Garuda bisa saja mengambil posisi runner up dan menemani Irak lolos ke tahap sistem gugur jika mampu mengalahkan Jepang pada laga pemungkas Grup D.

Tapi andai skenario pada laga terakhir tak berjalan sesuai rencana, Timnas Indonesia masih berpeluang lolos ke babak 16 besar melalui jalur peringkat ketiga terbaik.

Saat ini Timnas Indonesia menduduki peringkat ketiga di Grup D dengan nilai tiga poin. Poin yang sama juga diraih Jepang.

Hanya saja, Jepang lebih unggul dalam jumlah mencetak gol di dua pertandingan penyisihan Grup D ketimbang Indonesia.

Sementara di klasemen peringkat ketiga, Indonesia menempati posisi kedua dengan poin 3 di bawah Bahrain serta posisi ketiga diduduki China dengan poin 2.

Posisi Indonesia atau Skuad Garuda terbilang masih belum aman. Mengingat ada empat tim di bawahnya yang sudah mengoleksi satu poin, yakni Oman, Suriah, Tajikistan dan Palestina.

Tapi jika takdir mengantarkan Timnas Indonesia lolos ke 16 besar Piala Asia 2023, ada empat tim yang kemungkinan bisa menjadi calon lawan Indonesia.

Baca Juga:Selain Bansos BPNT dan PKH yang Cair Awal Tahun, Ternyata Ada 1 Bantuan yang Sudah Aktif Per Januari 2024, Apa Itu?Sudah 48 Persen, Akses Jalan Tol IKN Nusantara Tahap 1 akan Rampung dan Fungsional pada Juli 2024

Berikut Daftar 4 Negara Calon Lawan Timnas Indonesia di 16 Besar Piala Asia 2023

1. Korea Selatan

Satu kemungkinan yang mungkin terjadi jika Timnas Indonesia mengalahkan Jepang dan mendampingi Irak lolos ke 16 besar dengan status runner up Grup D.

2. Qatar

Timnas Indonesia bisa saja bertemu Qatar pada tahap sistem gugur jika berhasil lolos dari persaingan empat tim terbaik di klasemen peringkat ketiga.

3. Australia

Satu negara yang bakal menjadi calon lawan Timnas Indonesia adalah Australia. Ini jika Timnas Indonesia mengambil tiket ke tahap sistem gugur melalui jalur peringkat ketiga terbaik.

0 Komentar