UPDATE, Kebakaran Depo Pertamina Plumpang: Korban Meninggal Bertambah, Ini Jumlah yang Sudah Teridentifikasi

lokasi-terjadi-kebakaran
Peristiwa kebakaran Depo Pertamina Plumpang merembet ke pemukiman warga. Foto: PMJ News.
0 Komentar

Dikatakan Dedi, 2 jenazah yang sudah diidetifikasi itu diketahui bernama Sahrul Hidayatullah yang teridentifikasi melalui jari tengah.

Sementara satu jenazah lain bernama Muhamad Bukhori, berhasil didentifikasi melalui sidik jari bagian jempol.

“Selanjutnya 2 jenazah tersebut akan dilakukan perawatan dan segera mungkin diserahkan ke tim keluarga,” kata Dedi.

Baca Juga:TERBARU! 15 Ucapan Sambut Ramadhan 2023, Yuks Kirim ke Keluarga dan SahabatLIVE TV ONLINE, Ini Link Live Streaming Liverpool vs Manchester United, Seru Liga Inggris Malam Ini!

Kebakaran Depo Pertamina Plumpang di Jakarta Utara ini terjadi pada Jumat malam (3/3/2023). Kebakaran itu disertai ledakan mengakibatkan api menyambar permukiman masyarakat.

Permukiman warga yang berada di sekitaran lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang yakni Kampung Tanah Merah Bawah, Rawa Badak Selatan, Koja. Lokasi-lokasi itu turut terdampak kebakaran. (*)

 

0 Komentar